IHSG ditutup melemah diakibatkan oleh kekhawatiran investor setelah ada indikasi bahwa The Fed belum akan menurunkan suku bunga setelah melihat beberapa data perekonomian masih dinilai cukup baik.
Bursa Amerika Serikat ditutup menguat. Dow Jones ditutup 27,192.45 (+0.19%), NASDAQ ditutup 8,330.21 (+1.11%), S&P 500 ditutup 3,025.86 (+0.74%).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Investor kembali yakin bahwa The Fed akan menurunkan suku bunga pada bulan Juli ini, namun masih ada kecemasan penurunan lanjut pada bulan September akan terjadi setelah data GDP US membaik.
IHSG diprediksi melemah, Indikator stochastic bergerak melebar setelah mengalami deadcross. Pergerakan masih dibayangi oleh kekhawatiran investor terkait faktor global. Investor diperkirakan akan wait and see menjelang keputusan resmi kebijakan suku bunga The Fed.
Resistance 2 : 6,414
Resistance 1 : 6,369
Support 1 : 6,297
Support 2 : 6,270
(eds/eds)