Ahok-Ridwan Kamil Diisukan Masuk Bursa Kepala IKN, Hartanya Berapa?

ADVERTISEMENT

Ahok-Ridwan Kamil Diisukan Masuk Bursa Kepala IKN, Hartanya Berapa?

Anisa Indraini - detikFinance
Kamis, 03 Feb 2022 16:13 WIB
Perpindahan Ibu Kota Indonesia, Ini Tahapannya
Foto: Istana Negara di Ibu Kota Baru (Dok. Instagram Nyoman Nuarta)
Jakarta -

Sejumlah nama dikabarkan masuk bursa pemimpin Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur. IKN akan dipimpin oleh kepala otorita yang setara menteri dan langsung ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Jokowi sudah lama menyinggung sejumlah nama untuk memimpin IKN, mulai dari eks Menteri Riset dan Teknologi Bambang Brodjonegoro, eks Direktur Utama PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) Tumiyana.

Kemudian, ada nama eks Bupati Banyuwangi yang sekarang menjabat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Azwar Anas, serta Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok.

"Kandidatnya ada ya, yang namanya kandidat memang banyak. Pertama Pak Bambang Brodjo, kedua Pak Ahok, ketiga Pak Tumiyono, keempat Pak Azwar Anas," ujar Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta pada 2 Maret 2020.

Terakhir, Jokowi menyebut calon Kepala Otorita IKN harus pernah memimpin daerah dan berlatar belakang arsitek. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dinilai sosok yang sesuai dengan syarat tersebut.

"Paling tidak pernah memimpin daerah dan punya background arsitek," kata Presiden Jokowi saat bertemu dengan beberapa pemimpin redaksi media massa nasional di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (19/1/2022).

Berapa kekayaan calon pemimpin IKN? Cek halaman berikutnya.

Lihat Video: DPR Siap Berargumen Terkait Gugatan UU IKN ke MK!

[Gambas:Video 20detik]



ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT