Generasi Milenial Pengin Punya Rumah? Simak Caranya

Generasi Milenial Pengin Punya Rumah? Simak Caranya

Sylke Febrina Laucereno - detikFinance
Senin, 23 Jan 2023 19:15 WIB
Ilustrasi rumah
Foto: Getty Images/iStockphoto/terng99

Robertus mengungkapkan Batik Karawang ini merupakan perumahan yang memadukan esensi tradisional dan sentuhan modern di Karawang, Jawa Barat.

Perusahaan juga merencanakan akan membangun hingga 5000 unit rumah dalam beberapa tahun ke depan karena melihat antusias konsumen yg positif di Batik Residence Karawang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia menambahkan untuk fasilitas yang tersedia adalah tempat ibadah, kolam renang, area olahraga, ruang serbaguna dan taman.

Salah satu pertimbangan konsumen dalam membeli rumah adalah rumah harus siap huni, akses sudah memadai, listrik dan air sudah bisa langsung digunakan.

ADVERTISEMENT

Semua ini sudah disiapkan dari awal sehingga konsumen bisa langsung menghuni rumahnya tanpa menunggu rumah dibangun.

Untuk spesifikasi unit fondasi batu kali + slope, struktur kolom besi 10 SNI, dinding dari bata ringan/hebel, finish cat, atam menggunakan baja ringan SNI dan atap multiproof. Selanjutnya lantai keramik 50 x 50 cm.

Plafond menggunakan gypsum, kusen pintu jendela aluminium SNI, pintu menggunakan double triplek lapis HPL motif kayu, tersedia meja dapur, sink dan kran.

Kamar mandi menggunakan keramik lantai dan keramik dinding. Lalu kanopi menggunakan besi holo, atap akrilik clear. Daya listrik watt 1.300 watt, air tanah menggunakan sumur bor air tanah dan carport paving K300.

Robertus menambahkan, fasilitas umum di lingkungan 5 menit dari Al Azhar Global School, Rumah sakit Izza, Mall Cikampek, Pasar Cikopo dan Stasiun Cikampek.


(kil/das)

Hide Ads