Inflasi Semester I 3,3%, Sri Mulyani: Harga-harga Terkendali

Inflasi Semester I 3,3%, Sri Mulyani: Harga-harga Terkendali

Trio Hamdani - detikFinance
Selasa, 16 Jul 2019 15:22 WIB
Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengumumkan inflasi sepanjang semester satu 2019. Inflasi di enam bulan pertama dianggap dalam ambang batas aman yaitu 3,3%.

Itu disampaikan oleh Sri Mulyani dalam rapat Badan Anggaran (Banggar) di Gedung DPR RI, Jakarta.

"Untuk inflasi semester satu tercapai tingkat 3,3% dengan relatif terjaga di kisaran 3,5 plus minus satu sesuai asumsi," kata Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu, Selasa (16/7/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Administered price atau harga barang/jasa yang diatur oleh pemerintah, dijelaskan Sri Mulyani dalam kondisi yang stabil, begitu pula harga barang bergejolak atau volatile food.

"Komponen barang yang diatur pemerintah administered price masih tetap stabil dan komponen harga yang bergejolak juga atau volatile food relatif terkendali," jelasnya.

Inflasi inti (core inflation) juga dalam kondisi yang relatif aman, yaitu inflasi barang atau jasa yang harganya dipengaruhi oleh perkembangan ekonomi secara umum seperti nilai tukar dan keseimbangan permintaan dan penawaran.

"Inflasi core juga terjaga seiring dinamika permintaan masyarakat," tambahnya.



Inflasi Semester I 3,3%, Sri Mulyani: Harga-harga Terkendali



(eds/eds)

Hide Ads