"Kesederhanaannya sampai menjelang ajal pun dia berpesan, agar dimakamkan saya segera, makamkan saya dengan cara sesederhana mungkin," ungkap Sudirman menirukan pesan Mar'ie saat ditemui di rumah duka di Jalan Brawijaya III No 139, Cipete Utara, Jakarta Selatan, Minggu (11/12/2016)
Sudirman berujar, sosok Mar'ie yang sederhana dan penuh integritas patut menjadi teladan bagi seluruh penyelenggara negara. Ma'rie Muhammad dikenal sebagai sosok yang tetap menjaga kejujuran, hingga telah mencapai jabatan tertinggi di eksekutif sebagai Menteri Keuangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi kalau kita mau berkaca bagaimana menjadi birokrat karir, menjadi penyelenggara negara yang baik, Pak Mar'ie adalah contohnya," pungkasnya.
Diketahui Mar'ie meninggal dunia pukul 01.37 WIB di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur. Rencananya jenazah Mar'ie akan disalatkan di Masjid Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dan kemudian dimakamkan di TPU Tanah Kusir 144. (dna/dna)











































