Menteri Permukiman Era Megawati, Soenarno Tutup Usia

Menteri Permukiman Era Megawati, Soenarno Tutup Usia

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Selasa, 06 Mar 2018 10:28 WIB
Foto: Ilustrasi karangan bunga/Foto/: Tim Infografis
Jakarta - Menteri Permukiman dan Prasarana Wilayah Soenarno tutup usia. Soenarno meninggal pada dini hari tadi Selasa (6/3/2018).

Hal tersebut dibenarkan Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Endra Atmawidjaja. Dia mengatakan, hari ini Menteri PUPR Basuki Hadimuljono bertolak ke Solo untuk melayat ke rumah duka almarhum.

"Iya, beliau (Menteri PUPR) ke Solo," kata dia kepada detikFinance di Jakarta, Selasa (6/3/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Soenarno lahir di Purwodadi 19 Mei 1942. Dia meraih gelar sarjana di Universitas Gadjah Mada. Kemudian, mendapat gelar doktor di Universitas Negeri Malang.

Dia menjadi Menteri Permukiman dan Prasarana Wilayah pada Kabinet Gotong Royong. Dia menjabat dari 2001 hingga 20014.

"Menteri PU, dulunya Menteri PU 2001-2004 waktu Bu Mega (Presiden Megawati Soekarnoputri)," tutupnya. (zul/zul)

Hide Ads