JK: Saya Banyak Kenangan dengan Sukamdani Sahid

JK: Saya Banyak Kenangan dengan Sukamdani Sahid

Danang Sugianto - detikFinance
Kamis, 21 Des 2017 15:05 WIB
Foto: Danang Sugianto/detikFinance
Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla (WK) datang melayat ke rumah duka Sukamdani Sahid Gitosardjono. JK punya banyak kenangan dengan almarhum.

JK datang ditemani sang istri, Mufidah Jusuf Kalla pada pukul 14.06 dengan dikawal paspampres. JK mengenakan batik lengan panjang berwarna coklat dan peci hitam. Sedangkan sang istri mengenakan pakaian batik berwarna putih bercorak hitam, dengan kerudung berwarna senada.

JK datang dipayungi oleh paspampres karena saat itu hujan masih turun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


JK berada di rumah duka sekitar 10 menit. Setelah masuk ke dalam rumah duka, dia pun pergi meninggalkan lokasi.

"Beliau (almarhum) pelopor segala bidang, mulai dari pengusaha nasional, industri hotel. Saya kenal beliau selama 40 tahun. Banyak kenangan saya sama dia," ujar JK.







(zlf/zlf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads