Dilihat dari situs agen perjalanan, tiket pesawat termurah dibanderol Rp 849.000 dengan waktu tempuh 1,5 jam dari Bandara Soekarno Hatta dan mendarat di Bandara Juanda Surabaya. Ongkos itu berlaku untuk 1 orang.
Sedangkan yang termahal hingga Rp 3 juta namun dengan 1 kali transit dan berangkat dari Bandara Halim Perdana Kusuma. Waktu tempuhnya pun lebih lama, 5 jam 40 menit.