Menteri Jerman Temui Jokowi Bahas Industri hingga e-Commerce

Menteri Jerman Temui Jokowi Bahas Industri hingga e-Commerce

Ray Jordan - detikFinance
Kamis, 01 Nov 2018 19:43 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Menteri Ekonomi dan Energi Jerman Peter Altmaier bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Pertemuan ini membahas mengenai industri 4.0 hingga e-Commerce.

"Jerman tentunya sangat kuat di bidang industri, otomotif tapi jg teknik mesin. Tadi sempat bicara banyak mengenai revolusi industri 4.0," ujar Kepala BKPM Thomas T Lembong di Istana Negara, Jakarta Pusat, Kamis (1/11/2018).

Menteri Altmaier juga menceritakan bagaimana industri yang memanfaatkan teknologi internet hingga memanfaatkan internet sebagai sumber ekonominya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Lembong menceritakan bahwa Jerman apik pada business to business (b2b) namun masih lemah di business to consumer (b2c).

"Menteri Peter Altmaier mengakui Jerman sangat kuat di industrial internet atau B to B, dari korporat ke korporat, masih lemah di namanya B to C, business to consumer," kata Lembong.

Di sisi lain, Indonesia sudah lebih mapan dalam business to consumer seperti e-commerce Tokopedia, Bukalapak, hingga Traveloka.

"Sementara kita kuat di B to C, Tokopedia, Bukalapak Traveloka itu semua B to C," ujar Lembong.


Lembong mengatakan, Jerman juga akan mempelajari mengenai marketplace yang sudah berkembang di Indonesia.

"Ya industri Jerman dan korporasi Jerman harus belajar bagaimana membuat platform yang seru dan asik untuk bisa menjangkau konsumen," tutur Lembong.

Lembong menambahkan, Jerman memiliki budaya yang serius dan sangat tepat waktu.

"Mereka sangat serius, jadi menata industri menata produksi, ngurus mesin itu sangat jago. Nah ini kita bisa saling melengkapi," ujar Lembong. (ara/eds)

Hide Ads