KPPU Panggil Rini Soemarno Kamis Besok Jam 09.00

KPPU Panggil Rini Soemarno Kamis Besok Jam 09.00

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Rabu, 17 Jul 2019 20:00 WIB
Menteri BUMN Rini Soemarno/Foto: Dok. Kementerian BUMN
Jakarta - Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) memanggil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno besok, Kamis (18/7/2019). Rini dipanggil untuk diminta penjelasan terkait rangkap jabatan direksi PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk dan Citilink Indonesia.

Juru Bicara dan Anggota Komisioner KPPU Guntur Saragih mengatakan, pemanggilan dijadwalkan pada pukul 09.00 WIB.

"Besok jam 9," katanya kepada detikFinance, Rabu (17/7/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Guntur belum berkenan memberikan penjelasan informasi apa yang akan digali dari Rini. Dia juga belum berkenan memberi pernyataan jika Rini tidak hadir.

"Kita lihat besok ya," ujarnya.

Sebelumnya, Rini Soemarno menyatakan siap memenuhi panggilan KPPU. Menurut Rini pemanggilan tersebut sesuatu yang normal.

"Saya rasa tidak ada persoalan yang serius. Besok hadir? Ya iya lah lihat saja besok," ujarnya di lokasi pembangunan Workshop PT INKA di Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, Rabu (17/7/2019).

"Direksi penerbangan bicara dengan direksi penerbangan itu saya rasa hal- hal yang normal saja. Jadi semua direksi harus dipanggil untuk menjelaskan ya dijelaskan," tambahnya.




Simak Juga 'Impor Migas Tinggi, Jokowi Sentil Jonan dan Rini':

[Gambas:Video 20detik]

(hns/hns)

Hide Ads