Eks Menteri Soeharto Kritik Pindah Ibu Kota, Desain 'Old Trafford' Jakarta

Round-Up 5 Berita Terpopuler

Eks Menteri Soeharto Kritik Pindah Ibu Kota, Desain 'Old Trafford' Jakarta

Eduardo Simorangkir, Vadhia Lidyana - detikFinance
Sabtu, 24 Agu 2019 21:00 WIB
Eks Menteri Soeharto Kritik Pindah Ibu Kota, Desain Old Trafford Jakarta
llusrtasi Emil Salim/Foto: Edi Wahyono

Presiden Joko Widodo sudah memutuskan ibu kota akan dipindah ke Kalimantan. Rencana tersebut sudah disampaikan kepada DPR saat pidato kenegaraan pada Jumat, 16 Agustus 2019.

Namun, rencana tersebut dikritik mantan menteri era Presiden Soeharto alias orde baru, Emil Salim. Menurut Emil, beberapa alasan pemerintah untuk memindahkan ibu kota yang dijabarkan dalam dokumen perencanaan gagasan ibu kota baru dari Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) keliru.

"Saya berpendapat makalah paper Bappenas yang saya terima, saya terima alasan pindah ibu kota, saya baca, saya anggap keliru," tutur Emil dalam diskusi publik yang bertajuk 'tantangan persoalan ekonomi sosial dan pemerintahan ibu kota baru' INDEF, di Restoran Rantang Ibu, Jakarta Selatan, Jumat (23/8/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mau tahu informasi selengkapnya? Baca di sini beritanya: Menteri Era Soeharto Kritik Rencana Jokowi Pindah Ibu Kota

Hide Ads