"Itu tadi, kalau ada seperti itu tunjukkan saya Kabupaten mana, kecamatan mana dan desa apa. Jangan seluruhnya itu. Kalau seluruhnya, kan susah kita deteksi. Di mana itu tempatnya, masa satu provinsi bersoal dengan pupuk," kata Syahrul saat menghadiri kegiatan di Balitsereal Maros, Selasa (26/11/2019).
Meski begitu, mantan Gubernur Sulawesi Selatan dua periode itu, mengaku akan menelusuri informasi yang diberikan oleh anggota fraksi Gerindra itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Syahrul berada di Maros, Sulawesi Selatan mengikuti kegiatan Rapat Kerja penguatan manajemen badan Litbang Pertanian dan sosialisasi program strategis. Acara ini diikuti oleh 315 perwakilan badan penelitian pertanian di seluruh Indonesia.
Sebelumnya, Anggota Komisi VI DPR Andre Rosiade mengirimkan surat kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang ditembuskan ke Menteri Pertanian. Dia menyampaikan aspirasi terkait kelangkaan pupuk di Sumatera Barat.
"Saya mendapat banyak keluhan dari petani akibat hilangnya pupuk subsidi di Sumatera Barat. Padahal saat ini sedang musim tanam. Ketiadaan pupuk menimbulkan kerugian bagi petani, menurunkan hasil produksi bahkan bisa membuat gagal panen," kata politikus Partai Gerindra.
(hns/hns)