Jakarta -
PT KAI (Persero) resmi membuka pemesanan tiket kereta mudik Lebaran sejak pukul 00.00 WIB, Jumat (14/2/2020). Meski dibuka beberapa bulan sebelum lebaran, pemesanan tiket kereta hanya bisa dilakukan pada keberangkatan H-90.
Artinya, mereka yang memesan tiket kereta mudik hari ini, baru bisa mendapatkan jadwal keberangkatan per 15 Mei 2020 mendatang.
"Memang yang baru bisa dipesan yang tanggal 14 Mei 2020, kan aturannya itu 90 hari sebelum pemesanan," ujar Kepala Humas KAI Daop I Eva Chairunisa kepada detikcom, Jumat (14/2/2020) kemarin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bagi masyarakat yang berencana mudik selain tanggal 15 Mei 2020, bisa memesan tiket di hari-hari berikutnya sesuai dengan perhitungan H-90. Dengan begitu, masyarakat juga tidak bisa langsung memesan tiket pergi pulang (PP) sekaligus.
Lalu, apa saja hal lain yang perlu diperhatikan masyarakat agar tak kehabisan tiket kereta mudik lebaran nanti?
Menurut Eva, hal pertama yang paling penting untuk diperhatikan agar tidak kehabisan tiket kereta mudik adalah membuat perencanaan sematang mungkin.
"Sebelum melakukan pemesanan lakukan perencanaan perjalanan dengan baik untuk menghindari batal perjalanan dan lainnya," terangnya.
Selanjutnya, mengecek kestabilan koneksi internet pun penting terutama saat melakukan transaksi agar lancar tanpa gangguan. Pastikan Anda memiliki sinyal internet, kuota, atau manfaatkan Wi-Fi untuk koneksi yang lebih terjamin.
"Kemudian pastikan juga pada saat pemesanan koneksi internet Anda stabil," sambungnya.
Selain itu, Eva menyarankan masyarakat untuk melakukan pemesanan tiket langsung ke situs resmi PT KAI atau aplikasi KAI Access dan memilih channel resmi lainnya seperti agen travel online terpercaya yang sudah bekerjasama dengan PT KAI.
"Untuk pemesanan sendiri kami sangat menyarankan masyarakat agar memesan tiket melalui channel resmi KAI atau agen perjalanan yang sudah bekerjasama dengan KAI," imbuhnya.
Terakhir, Eva meminta masyarakat dapat lebih teliti lagi ketika hendak menyelesaikan pemesanan agar tidak salah pilih jadwal dan berakhir rugi.
"Pada saat melakukan pemesanan mohon pastikan tanggal, jam dan lokasi stasiun pemberangkatan," pungkasnya.
Untuk diketahui, PT KAI menyediakan pemesan tiket kereta mudik kali ini untuk kurun masa Angkutan Lebaran 14 Mei-4 Juni 2020 (H-10 sampai dengan H+10). Dari sisi ketersediaan tempat duduk, untuk keberangkatan KA Reguler di area DAOP I Jakarta, PT KAI sudah menyediakan sebanyak 879.736 tempat duduk yang terdiri dari 405.856 tempat duduk keberangkatan dari Stasiun Gambir, 426.360 tempat duduk keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen, dan 47.520 tempat duduk dari Stasiun Jakarta Kota.
Tiket KA Reguler masa Angkutan Lebaran 1441 H ini bisa dipesan melalui website KAI, aplikasi KAI Access, dan seluruh channel penjualan resmi KAI lainnya.