Lalu, penerima bantuan subsidi gaji harus merupakan peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Jika sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan merasa telah memenuhi syarat sebagai penerima, berikut cara cek bantuan subsidi gaji:
1. Kunjungi laman www.kemnaker.go.id.
2. Setelah masuk dalam web pilih daftar.
3. Kemudian Anda akan masuk ke halaman registrasi, di situ pilih daftar sekarang.
4. Buatlah akun dengan mengisi seluruh data yang dibutuhkan seperti nomor induk kependudukan (NIK) KTP dan lain-lain.
5. Setelah itu masukkan alamat email, nomor HP dan password yang diinginkan.
6. Setelah klik daftar, kode OTP akan dikirim ke ponsel dari nomor yang telah didaftarkan. OTP yang didapat untuk mengaktifkan akun yang telah dibuat.
7. Setelah akun aktif, masuk kembali ke laman www.kemnaker.go.id dengan akun Anda. Kemudian isi lengkap profil diri Anda termasuk foto profil.
8. Setelah akun dan profil diri dilengkapi, maka akan terlihat di akun tersebut jika Anda penerima bantuan subsidi gaji.
(aid/hns)