Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan (Dinkopumdag) Brebes, Maryono membenarkan naiknya harga komoditas tersebut. Untuk harga cabai yang mengalami kenaikan tersebut disebabkan karena banyaknya petani yang gagal panen, sedangkan permintaan banyak.
"Beberapa sentra cabai banyak yang gagal panen. Kalau permintaan banyak dan pasokan sedikit sudah otomatis harga bakal naik," pungkasnya.
(fdl/fdl)