Di Penghargaan GDI, Zulhas: Desain Jadi Kunci Hadapi Persaingan Global

Di Penghargaan GDI, Zulhas: Desain Jadi Kunci Hadapi Persaingan Global

Erika Dyah - detikFinance
Kamis, 08 Des 2022 23:28 WIB
Mendag Zulhas
Foto: Kemendag

Lebih lanjut, Zulhas berkomitmen mengakselerasi peningkatan daya saing dan nilai tambah produk ekspor melalui pengembangan desain. Ia mengungkapkan Kementerian Perdagangan telah melaksanakan berbagai program pengembangan desain.

Beberapa program utama dalam pengembangan desain antara lain Klinik Desain dan Kemasan, Pendampingan Desain atau Designers Dispatch Service (DDS), Fasilitasi Sertifikasi, serta Pengembangan Merek. Selain itu, Kemendag juga memiliki wadah berupa Indonesia Design Development Center (IDDC) yang telah diresmikan pada tahun 2016.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Melalui berbagai program tersebut, diharapkan semakin banyak produk Indonesia yang meraih penghargaan desain baik di dalam maupun di luar negeri. Hal ini akan semakin mengukuhkan posisi Indonesia sebagai negara penghasil produk dengan kualitas yang baik," lanjutnya.

Sementara itu, Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Didi Sumedi menerangkan GDI dapat menjadi pintu gerbang produk andalan Indonesia dalam memasuki pasar global. Pasalnya, penghargaan ini terkoneksi langsung dengan Good Design Award (G-Mark) di Jepang.

ADVERTISEMENT

"Keikutsertaan produk pemenang GDI pada G-Mark Jepang diharapkan dapat memberi dampak yang luas terhadap peningkatan reputasi perusahaan dan produk, pengakuan dan kepercayaan konsumen, serta tentunya secara langsung mampu meningkatkan pemasaran produk, baik di pasar domestik maupun ekspor," terang Didi.

Sebelumnya, sebanyak 19 produk pemenang GDI 2022 dengan predikat Best Design dan Good Design mengikuti G-Mark di Jepang pada 4 Agustus 2022 lalu. Pada ajang internasional ini, beberapa pemenang GDI berhasil meraih penghargaan, yakni Menuju Tubaba karya desainer Andi Rahmat, dan Plana karya desainer Singgih S Kartono.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Dewan Juri GDI 2022 Pradipto Sugondo menyampaikan GDI 2022 diikuti 493 pendaftar. Setelah melalui proses penjurian ketat, terpilih pemenang yang mendapat predikat Good Design, Best Design, dan GDI of the year.

Produk pemenang diwajibkan memasang logo GDI pada produk masing-masing dengan ketentuan warna merah untuk Good Design, warna perak untuk Best Design, dan warna emas untuk GDI of The Year.

"Kami mengharapkan para pemenang GDI tahun ini sebagai pemompa semangat untuk senantiasa memberikan produk yang terbaik sehingga produknya diterima di pasar lokal maupun mancanegara," pungkasnya.

Sebagai informasi, acara ini turut dihadiri oleh perwakilan Japan External Trade Organization (JETRO) serta perwakilan asosiasi desain.


(ncm/ega)

Hide Ads