Pengusaha Thrifting Ngotot Minta Ketemu Mendag atau Dirjen

Ignacio Geordi Oswaldo - detikFinance
Selasa, 06 Jun 2023 17:29 WIB
Foto: Ignacio Geordy Oswaldo
Jakarta -

Para penjual pakaian thrifting yang tergabung dalam Himpunan Pedagang Pakaian Impor Indonesia (HPPII) hingga saat ini masih melanjutkan aksi unjuk rasa di depan kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag), Selasa (6/6/2023).

Hingga saat ini para peserta unjuk rasa masih menunggu kehadiran Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) di kantor Kemendag.

"Iya, kita masih nunggu (Zulhas). Sampai malam kita tunggu," jawab salah seorang perwakilan pedagang thrifting, Robert Ginting di lokasi, Senin (6/6/2023).

Sebelumnya sekitar pukul 14.50 WIB, 10 perwakilan pedagang pakaian bekas sempat memasuki gedung Kemendag untuk melakukan audiensi.

Pada awalnya mereka direncanakan akan bertemu dengan Ditjen Impor Kemendag secara tertutup. Namun setelah beberapa saat, para perwakilan pedagang thrifting ini malah keluar dari gedung.

Robert mengaku sebelumnya saat para pedagang thrifting meminta izin demo, mereka dijanjikan dapat bertemu dengan salah seorang Direktur Jendral (Dirjen) dari Kemendag.

Dikatakan, sebelumnya mereka dapat bertemu dengan Kepala Pusat Kebijakan Ekspor Impor dan Pengamanan Perdagangan, Iskandar Panjaitan, serta Staf Ahli Bidang Pengamanan Pasar, Moga Simatupang. Namun yang mereka temui hanya staf-nya saja.

"Kemarin kan ketika kita minta izin di Polda, Kapolda mengatakan akan ada dua Dirjen menemui. Pak Panjaitan (Iskandar Panjaitan) sama pak Moga Simatupang. Tapi nyatanya sampai sini hanya staf-nya disuruhnya, emang kita kacangan," jelasnya.

Menurut para pedagang thrifting ini, para staf Kemendag yang mereka temui tidak memiliki wewenang dalam mengambil keputusan terkait permintaan mereka. Oleh karena itu hingga saat ini mereka masih menunggu kedatangan Zulhas maupun Iskandar Panjaitan dan Moga Simatupang.

"Ya gak bisa ngambil keputusan, jadi kita kalau tidak mau dirjennya, kita tunggu Zulhas-nya. Karena perjanjian di Polda kemarin dirjennya yang temui kami," ujar Robert lagi.

"(Kalau Zulhas tidak datang?) Dirjen aja boleh, kami sudah siap kok," tegasnya lagi.

Tonton juga Video: Pemerintah Hindarkan Indonesia Jadi "Tempat Sampah" Tekstil Dunia







(fdl/fdl)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork