IHSG Hari Ini Melemah, Menu Apa yang Bisa Cuan?

Tim detikcom - detikFinance
Rabu, 08 Jun 2022 09:04 WIB
IHSG Hari Ini/Foto: Pradita Utama
Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG pagi hari ini dibuka melemah. IHSG melemah sejak awal pekan perdagangan kemarin.

Mengutip data RTI, Rabu (8/6/2022), melemah 7 poin atau 0,11% ke level 7.133.

Tak lama, IHSG kembali melemah dengan turun 16 poin atau 0,23% ke level 7.124.

Di sisi lain, berdasarkan riset Artha Sekuritas IHSG diprediksi Menguat. Secara teknikal candlestick membentuk long black white body setelah rebound di sekitar area support disertai indikator MACD yang berada di area akumulasi mengindikasikan trend penguatan. Pergerakan masih akan ditopang musim rilis kinerja 1Q22 serta pembagian dividen.

Sementara IHSG hari ini dibuka melemah, Bursa Amerika Serikat ditutup Menguat. Dow Jones ditutup 33,180.14 (+0.80%), NASDAQ ditutup 12,175.23 (+0.94%), S&P 500 ditutup 4,160.68 (+0.95%). Wall Street kembali ditutup menguat berkat kenaikan pada saham teknologi dan energi.

Namun, peringatan Target Corp tentang kelebihan persediaan membebani saham ritel untuk sebagian besar sesi kali ini. Di awal perdagangan bursa saham sempat berfluktuasi namun berhasil rebound. Imbal hasil US Treasury jatuh setelah berita Target, karena memicu beberapa spekulasi bahwa inflasi terburuk mungkin terjadi di masa lalu.

Data harga konsumen pada hari Jumat diperkirakan menunjukkan bahwa inflasi tetap tinggi di bulan Mei, meskipun harga konsumen inti, yang mengecualikan sektor makanan dan energi yang bergejolak, kemungkinan turun secara tahunan.

Artha Sekuritas Portfolio

HMSP (ADD), BSDE (HOLD), PTPP (HOLD), TLKM (HOLD)

CTRA, MEDC, SMMT, BJBR, BMRI

Itulah data IHSG hari ini.



Simak Video "Video Pertamina Cs Teken MoU dengan AS, Permulus Nego Tarif Trump"

(fdl/fdl)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork