Menteri ESDM Yakin Harga Minyak di 2024 Nggak Galak Lagi

Herdi Alif Al Hikam - detikFinance
Jumat, 17 Nov 2023 17:03 WIB
Foto: Achmad Dwi Afriyadi/detikcom
Jakarta -

Menteri ESDM Arifin Tasrif mengatakan harga minyak saat ini sudah mulai berada di level yang rendah. Dia berkelakar harga minyak sudah tidak terlalu galak lagi.

Hal ini membuat pemerintah lebih leluasa untuk menyusun subsidi energi. Dia menjamin tahun depan subsidi BBM masih akan dialokasikan.

"Tahun depan sementara ini masih terus laksanakan. Nanti kita lihat perkembangannya, ini kan harga minyak sudah nggak terlalu galak-galak lagi ya," ungkap Arifin ditemui di kantornya, Jakarta Pusat, Jumat (17/11/2023).

Yang jadi pekerjaan rumah saat ini adalah merevisi Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014. Beleid ini akan menjadi dasar subsidi BBM yang lebih tepat sasaran.

"Mudah-mudahan itu bisa apa, terutama itu harus kita rapikan itu (PP 191 tahun 2014)," kata Arifin.

Arifin juga sempat ditanya apakah tahun politik akan mempengaruhi harga minyak sekaligus alokasi subsidi. Menurutnya, meskipun ada Pemilu, hal itu tak akan banyak berpengaruh.

"Kapan pemilu? Kan pemilu sekali saja buat lima tahun," tegas Arifin.

Dalam catatan detikcom, pemerintah dan DPR sudah menyepakati subsidi energi di tahun 2024 sebesar Rp 189,1 triliun. Jumlah ini lebih besar daripada usulan RAPBN 2024 sebesar Rp 185,8 triliun.

Alokasi subsidi energi tersebut terdiri dari subsidi jenis LPG Tabung 3 kilogram sebesar Rp 87,4 triliun atau sebanyak 8,03 juta metrik ton. Lalu, untuk subsidi listrik disepakati sebesar Rp 75,83 triliun.

Sementara itu anggaran subsidi BBM jenis tertentu disepakati sebesar Rp 25,8 triliun atau sebesar 19,58 juta KL. Disepakati juga subsidi tetap minyak solar sebesar Rp 1.000 per liter.

Subsidi BBM sebesar 19,58 juta KL diberikan untuk minyak tanah kerosin senilai 580 ribu KL dan minyak solar sebanyak 19 juta ton.




(hal/rrd)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork