Sah! Bitcoin Jadi Alat Pembayaran di Negara Ini

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Selasa, 07 Sep 2021 09:28 WIB
Foto: Reuters
Jakarta -

Bitcoin menjadi alat pembayaran yang sah di El Salvador pada 7 September. Dengan begitu, artinya bitcoin jadi alat pembayaran yang sah mulai hari ini.

Dikutip dari Reuters, Selasa (7/9/2021), Presiden El Salvador Nayib Bukele mengatakan, El Salvador memegang 400 bitcoin. Hal itu sampaikan sehari sebelum mengadopsi alat pembayaran yang sah bersama dolar Amerika Serikat (AS). Bitcoin sementara naik di atas 1,49% ke US$ 52.680 pada Senin malam.

Sebelumnya, Bukele mengumumkan El Slavador telah membeli 200 bitcoin pertamanya. Ia berkicau di Twitter bahwa akan membeli lebih banyak dalam waktu dekat. Kemudian, ia mengatakan telah memegang 400 bitcoin.

El Salvador melegalkan bitcoin pada 7 September. Langkah tersebut akan menyelamatkan warga Salvador yang tinggal di luar negeri dengan komisi jutaan dolar yang mereka kirim ke rumah.

Namun, jajak pendapat menunjukkan orang Salvador skeptis tentang penggunaan bitcoin. Menurut para kritikus, volatilitas aset kripto dapat meningkatkan risiko pengaturan dan keuangan untuk lembaga keuangan.




(acd/ara)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork