ACA Tambah Ekspansi Jaringan Produk Bank Garansi

Foto Bisnis

ACA Tambah Ekspansi Jaringan Produk Bank Garansi

pool - detikFinance
Senin, 28 Nov 2016 21:30 WIB

Jakarta - Asuransi Central Asia (ACA) menambah ekspansi jaringan untuk produk bank garansi di wilayah Jawa Barat dan Banten.

Direktur ACA Juliati Boddhiya bertukar naskah kerjasama dengan Direktur Operational BJB Benny Santoso, di Jakarta.
Untuk lebih menjangkau nasabahnya di wilayah Jawa Barat dan Banten, serta untuk mendukung program pemerintah dalam pembangunan infrastruktur, PT Asuransi Central Asia (ACA), kembali menambah jaringan untuk penjaminan Bank Garansi dengan menggandeng Bank Jawa Barat Banten (BJB) yang ditandai dengan penandatangan kerjasama.
Dengan perjanjian kerjasama ini, ACA memberikan fasilitas penjaminan atas Bank Garansi (Kontra Bank Garansi) yang diterbitkan oleh BJB dengan skema Penjaminan Otomatis Bersyarat. Kontraktor rekanan Pemda Jabar dan Banten akan mendapatkan penjaminan dari ACA atas Bank Garansinya yang diterbitkan oleh Bank BJB, untuk pelaksanaan proyek-proyek yang dibiayai oleh pemda.
ACA Tambah Ekspansi Jaringan Produk Bank Garansi
ACA Tambah Ekspansi Jaringan Produk Bank Garansi
ACA Tambah Ekspansi Jaringan Produk Bank Garansi
Hide Ads