Jakarta - Setelah sempat tertunda, gaji ke-13 untuk pegawai negeri sipil cair hari ini. Biasanya, gaji 'bonus' untuk PNS ini diberikan Juli setiap tahunnya.
Foto Bisnis
3 Fakta Tentang Gaji ke-13 PNS yang Cair Hari Ini

Fakta pertama, Para pejabat kementerian dan lembaga setingkat eselon I dan II patut bergembira. Pemerintah akhirnya memutuskan untuk memberikan gaji ke 13 untuk mereka. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Hal itu diumumkan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam konferensi pers secara virtual siang ini. Alasannya sebagai bentuk apresiasi kepada pejabat eselon I dan II yang sudah bekerja keras di masa pandemi COVID-19. Rengga Sancaya/detikcom
Fakta kedua bahwa pembayaran gaji ke 13 tidak untuk pejabat negara yakni Menteri, anggota DPR dan seluruh pejabat tinggi seperti Presiden. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Fakta Ketika yakni gaji ke 13 yang mulai dibayarkan hari ini memiliki total kebutuhan anggaran sebesar Rp 28,82 triliun. Istimewa/iStock
Terdiri dari ABPN Rp 14,83 triliun yang diperuntukkan untuk pegawai aktif Rp 6,94 triliun dan pensiunan Rp 7,88 triliun, serta berasal dari APBD Rp 13,99 triliun. Pradita Utama/detikcom