Hingga kuartal I/2022 WSBP masih memiliki nilai kontrak dikelola sebesar Rp 3,58 triliun. Lebih lanjut Poerbayu menyampaikan dalam mendukung percepatan proses pengiriman produk ke proyek, 2 plant miliki WSBP yaitu Plant Gasing dan Plant Bojonegara memiliki dermaga sendiri yang difungsikan untuk pengiriman produk melalui jalur laut.
Dermaga yang sudah ada di area Plant nantinya juga akan dilakukan improvement yang digunakan untuk loading-unloading material dan produk. Begitu pula dalam proses aktivitas bisnis dan operasional, WSBP selalu memastikan prosedur HSE berjalan dengan baik terutama mengidentifikasi bahaya dan melakukan penilaian risiko pada setiap proses kerja serta disosialisasikan kepada seluruh pegawai baik di kantor pusat maupun pekerja di lapangan sehingga bisa mengurangi dan mencegah potensi risiko kecelakaan kerja.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Keberhasilan yang kami miliki saat ini terutama dalam hal produksi precast, tidak lepas dari adanya dukungan yang besar dari seluruh vendor yang membantu menyuplai material yang berkualitas,"ungkap Poerbayu.
Simak Video "Video: 2 Pejabat BUMN Konstruksi Jadi Tersangka Korupsi Jalan Tol Lampung"
[Gambas:Video 20detik]
(fdl/fdl)