5 Infrastruktur Bergengsi yang Diresmikan Jokowi Sebelum Pilpres

5 Infrastruktur Bergengsi yang Diresmikan Jokowi Sebelum Pilpres

Eduardo Simorangkir - detikFinance
Rabu, 27 Feb 2019 12:38 WIB
5 Infrastruktur Bergengsi yang Diresmikan Jokowi Sebelum Pilpres
Foto: Dok. Hutama Karya
Proyek infrastruktur selanjutnya yang bisa diresmikan pengoperasiannya pada Maret 2019 mendatang adalah jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar. Tol ini akan menjadi tol terpanjang di Sumatera sekaligus ruas tol terpanjang yang pernah dioperasikan di Indonesia yakni 140,9 kilometer (km).

Dengan menelan biaya investasi sebesar Rp 16,8 triliun, tol ini digarap oleh PT Hutama Karya (Persero) lewat mekanisme penugasan. Pendanaannya mengandalkan 52% dari ekuitas (PMN Rp 2,217 triliun dan obligasi yang diterbitkan Hutama Karya Rp 6,5 triliun), dan sisanya 48% (Rp 8,067 triliun) dipenuhi lewat pinjaman dari 7 sindikasi perbankan.

Rencananya, peresmian jalan tol yang groundbreaking pada 2015 lalu ini akan dilaksanakan awal Maret 2019 mendatang. Saat ini proses uji laik operasi dan laik fungsi telah selesai dilakukan sehingga tinggal menunggu peresmian yang rencananya akan dilakukan Presiden Jokowi.

Adanya Tol Trans Sumatera diharapkan membantu menurunkan biaya logistik sehingga berbagai produk unggulan serta hasil bumi dan sumber daya dapat terdistribusi dengan baik dengan waktu yang cepat disertai biaya yang terjangkau.

Hide Ads