Indonesia akan segera menerapkan sistem transaksi tol tanpa setop atau Multi Lane Free Flow (MLFF). Dengan sistem transaksi ini, maka pengguna tol tak perlu lagi membuka jendela untuk transaksi.
Sistem transaksi itu saat ini tengah disiapkan. Bahkan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mencoba langsung simulator berkendara untuk menjajal sistem transaksi tersebut.
Hal itu sebagaimana postingan yang diunggah akun Instagram Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) seperti dikutip detikcom, Senin (5/12/2022).
"Ini Menteri Basuki bukan lagi main mobil-mobilan di arena bermain ya tapi lagi mencoba simulator berkendara sistem nontunai nirsentuh atau Multi Lane Free Flow (MLFF) yang menggunakan aplikasi Cantas di smartphone," tulis akun tersebut.
Dijelaskan, nantinya pengendara yang akan melintas di tol akan semakin mudah dalam bertransaksi. Pengendara cukup mengunduh dan mendaftarkan data pribadi ke aplikasi Cantas.
"Kemudian setelah kalkulasi tarif terkoneksi pada aplikasi, uang dari masing-masing instrumen pembayaran milik tiap pengguna juga akan berkurang otomatis," lanjutnya.
Dalam keterangan tersebut disampaikan, Basuki mendukung sistem transaksi ini. Basuki juga mengatakan, akan ada masa transisi beberapa bulan untuk memastikan sistem transaksi MLFF berjalan dengan lancar.
"Saat ini berbagai persiapan terus dilakukan agar pengguna tol bisa segera menikmati melaju di jalan bebas hambatan tanpa perlu antre di gerbang tol," bunyi keterangan BPJT.
Simak Video "Bayar Tol Akan Pakai HP, Bagaimana Kalau Tidak Punya?"
(acd/zlf)