Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim mengungkapkan sementara itu dari dalam negeri jumlah orang yang positif virus corona di Indonesia meningkat menjadi 579.
Baca juga: Duh! Dolar AS Dekati Rp 17.000
Kemudian pasien yang meninggal menjadi 49 dan 30 orang dinyatakan sembuh. Hal ini terdeteksi setelah alat pendeteksi virus corona didatangkan dari China dan disebarkan ke rumah sakit baik pemerintah maupun swasta.
"Sedangkan yang belum terdeteksi kemungkinan masih cukup banyak sehingga wajar kalau arus modal kembali keluar dari pasar dalam negeri dan Imbasnya IHSG dan mata uang garuda terus tersungkur. Ada kemungkinan IHSG ke level terendahnya di 3.800 dan rupiah ke Rp 17.000," kata dia dalam keterangannya, Senin (23/3/2020).
Baca selengkapnya di sini: Dolar AS Diprediksi Tekan Rupiah hingga Rp 17.000