Minta Leasing Bantu Warga, Ganjar: Kalau Dipersulit Lapor ke Saya!

Minta Leasing Bantu Warga, Ganjar: Kalau Dipersulit Lapor ke Saya!

Angling Adhitya Purbaya - detikFinance
Selasa, 07 Apr 2020 20:36 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Senin (23/3/2020).
Foto: Angling Adhitya Purbaya/detikcom
Semarang - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta perusahaan leasing menjalankan aturan leasing yang dikeluarkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di tengah pandemi COVID-19 atau Corona. Apa pesan Ganjar ke perusahaan leasing?

"Kemarin sudah kami sampaikan beberapa keputusan terutama yang terkait dengan insentif yang diberikan oleh pemerintah. Bagaimana penjadwalan ulang utang di bank sudah bisa dilakukan. Hari ini sudah dikeluarkan aturan tentang leasing," kata Ganjar di kantor Gubernur Jawa Tengah, Selasa (7/4/2020).

Ganjar menegaskan pihak leasing harus mau menjalankan aturan tersebut untuk membantu di tengah pandemi Corona.


"Kami minta perusahaan-perusahaan leasing menaati soal ini. Jangan membikin masyarakat menjadi lebih susah karena semua sudah diatur oleh pemerintah. Kami mohon betul untuk dibantu pelaksanaannya," jelasnya.

Imbauan kepada perusahaan leasing itu juga ia sosialisasikan lewat video di akun instagramnya. Dalam video itu Ganjar kembali menegaskan agar perusahaan leasing bersedia membantu. Jika masyarakat kesulitan bisa menghubungi dirinya atau OJK.

"Kalau ada yang persulit laporkan kepada saya atau OJK," ujarnya.

Terkait dampak ekonomi akibat corona, Ganjar juga menyoroti soal PHK. Ia berharap perusahaan bisa berunding dan sepakat dengan buruhnya sehingga ketemu jalan keluar selain PHK.


"Saya mohon usahakan betul-betul tidak ada PHK. Bicarakan secara internal. Apakah mungkin pengurangan jam kerja, apakah mungkin dari sisi pendapatan yang sekarang lagi drop itu bisa dipakai menjadi satu aturan baru bagaimana kemudian pola penggajian dan seberapa besarannya sehingga musyawarah ini bisa menjadi penting untuk sama-sama bisa menjaga dan merasakan kondisi yang sulit ini," katanya.


(alg/hns)

Hide Ads