Terbukti! Nasabah Bank Pakai Sandal Jepit Bukan Berarti Kere

Terpopuler Sepekan

Terbukti! Nasabah Bank Pakai Sandal Jepit Bukan Berarti Kere

Siti Fatimah - detikFinance
Sabtu, 30 Okt 2021 13:45 WIB
Seorang nasabah Bank BRI menukarkan sejumlah uang dolar diatas Kapal Bahtera Sewa BRI II di Pulau Komodo.
Ilustrasi/Foto: Dikhy Sasra
Jakarta -

Ibaratkan peribahasa don't judge a book by it's cover, juga dapat menggambarkan jangan melakukan penilaian terhadap seseorang dari penilaiannya saja. Hal itu pun sempat dikatakan Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja.

Jahja mengatakan, nasabah yang datang ke bank tak bisa ditebak hanya dari penampilannya saja. Apabila nasabah tersebut memang tidak punya banyak uang, senyum dianggap sebagai ucapan terima kasih dari bank karena telah berkenan untuk datang.

"Karena yang nasabah-nasabah di pasar juga kadang-kadang dia duitnya kencang pakai sandal jepit. Jangan kita lihat 'wah nih keren pasti banyak duitnya', belum tentu juga, bisa saja keren tapi penjahat," katanya dikutip Sabtu (30/10/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal itu dia katakan saat mendapatkan respons positif dari kinerja pegawai Satpam BCA yang beberapa pekan lalu sempat trending di media sosial Twitter.

Satpam BCA memang semakin tenar karena dikenal sangat ramah kepada seluruh nasabah BCA tanpa pandang bulu. Termasuk nasabah pasar yang datang memakai sendal jepit.

ADVERTISEMENT

Jahja mengungkapkan keramahan Satpam BCA karena mendapatkan pelatihan dan pengarahan untuk selalu ramah kepada customer.

"Mengenai Satpam BCA itu dilatih saja, terima kasih untuk para satpam ya. Sebenarnya tidak ada rahasia-rahasiaan kami didik saja seperti itu," kata dia dalam konferensi pers, Kamis (21/10) lalu.

(eds/eds)

Hide Ads