Jakarta -
Periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) perbankan menyiapkan pasokan uang tunai untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Salah satunya PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) yang menyiapkan uang tunai Rp 15,3 triliun per minggu untuk memenuhi kebutuhan Nataru.
Corporate Secretary BNI, Mucharom mengungkapkan angka ini naik dibandingkan periode Nataru 2020 yang tercatat Rp 14,5 triliun.
"Kami memperkirakan kebutuhan tunai tetap akan meningkat terutama sejak tanggal 19 Desember 2021 hingga 3 Januari 2022. BNI optimistis kebutuhan masyarakat tersebut akan terpenuhi," ujarnya dalam keterangannya, dikutip Jumat (24/12/2021).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sedangkan jumlah outlet BNI yang buka pada periode Nataru 2021-2022 lebih banyak (naik 8%) yaitu 1.768 Outlet dibandingkan pada saat Nataru 2020 - 2021 sebanyak 1.632 Outlet.
Dia mejelaskan ekonomi mulai bergerak tumbuh seperti mal, hotel, tempat hiburan, dan rekreasi sudah mulai dibuka dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Mobilitas masyarakat tampaknya akan tetap dijaga ketat oleh pemerintah pusat dan daerah.
Kendati demikian, kebutuhan berbagi dan kirim-kirim uang akan tetap berjalan signifikan terutama di luar Jabodetabek. Oleh karena itu, dia menuturkan di luar penyediaan tunai perseroan menyiapkan solusi digital khususnya BNI Mobile Banking baik dalam hal kapasitas transaksi sekaligus kesiapan sumber daya manusia.
"Kami pun aktif mengadakan program untuk mendorong transaksi nasabah lebih banyak di channel digital dengan harapan dapat membantu pemerintah mengendalikan kontak fisik masyarakat," imbuhnya.
Adapun, user BNI mobile banking per Oktober 2021 tercatat 9,14 juta, naik 54% secara tahunan. Transaksi BNI Mobile Banking tercatat 35,32 juta dengan kenaikan 47% secara tahunan.
Bagaimana bank lainnya? Buka halaman selanjutnya.
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) juga berupaya untuk memenuhi kebutuhan perbankan untuk semua nasabah.
BCA mengantisipasi kebutuhan perbankan nasabah melalui berbagai kanal yang dimiliki. Kemudian kantor cabang BCA juga akan beroperasi normal di hari kerja selama periode libur Nataru.
Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengungkapkan BCA mengedepankan konsep hybrid siap secara online dan offline.
Untuk nasabah yang ingin transaksi setoran tunai bisa di cabang pada hari kerja atau menggunakan ATM Setor-Tarik BCA yang siap 24 jam. Kemudian untuk mengantisipasi kebutuhan tarikan nasabah di mesin ATM menjelang libur Natal dan Tahun Baru, BCA menyediakan uang tunai sebesar Rp 33,2 triliun naik 9% dibandingkan tahun 2020.
Jahja menjelaskan saat ini memang situasi masih dalam kondisi pandemi. Tapi grafik penularan terus menurun sehingga memberi kelonggaran mobilitas dan membuat masyarakat bisa menikmati waktu bersama orang terkasih.
"Tahun ini BCA menghadirkan BCA Year End Salebration yang dapat dimanfaatkan untuk berburu diskon akhir tahun. Kami juga senantiasa melakukan pembaharuan pada kanal digital BCA seperti BCA Mobile yang memiliki fitur Lifestyle," ujar Jahja.
Jahja menambahkan, komitmen BCA dalam mengutamakan keamanan dan kenyamanan transaksi menjadi prioritas utama, termasuk saat momen libur. Apabila selama masa libur akhir tahun membutuhkan untuk pembukaan rekening baru atau pemblokiran rekening, ini sudah dapat dilakukan melalui BCA mobile sehingga akan meminimalisir aktivitas ke kantor cabang BCA. Untuk pembayaran tagihan yang umumnya datang di akhir bulan juga sudah dapat dilakukan dalam satu genggaman di BCA mobile.
Selain fitur digital banking BCA, layanan Halo BCA juga siap melayani kebutuhan nasabah selama 24 jam melalui telepon Halo BCA melalui telepon 1500888, twitter @halobca atau whatsApp 0811 1500 998 untuk dapat kami tindaklanjuti. Pastikan ada logo verified (centang warna hijau) saat membuka aplikasi WhatsApp Bank BCA.
Nasabah juga dapat menggunakan aplikasi Halo BCA, mobile apps yang dapat digunakan untuk menghubungi Halo BCA melalui semua channel resmi yang dimiliki Halo BCA, ada Call, Chat, Email dan Twitter. Aplikasi Halo BCA ini menyediakan channel alternatif bagi nasabah untuk menghubungi Halo BCA dengan fasilitas VoIP Call yaitu telepon dengan menggunakan kuota internet. Fasilitas VoIP Call juga dapat memudahkan nasabah dari luar negeri untuk bisa menghubungi Halo BCA, fitur-fitur yang lain juga dapat digunakan oleh nasabah yang berada di Luar Negeri.