2. Pastikan Bukan Investasi dari Utang
Investasi adalah aktivitas yang memberikan pengembalian hasil tidak pasti kepada si penanam modal. Sedangkan utang adalah sebuah aktivitas di mana pengembalian dana menjadi sebuah kewajiban bagi si peminjam.
Bahkan, bukan hanya pengembalian dana yang wajib untuk dilakukan, tetapi juga bunga atas pinjaman tersebut wajib Anda bayarkan. Semua itu harus dibayarkan dalam jangka waktu yang telah ditentukan, bila tidak, maka denda akan dibebankan kepada Anda.
Bagaimana bila investasi yang Anda lakukan nilainya turun sebanyak 50% (di mana uang yang Anda investasikan tersebut berasal dari utang) sedangkan di sisi lain ada utang dengan bunga 2,5% yang harus Anda bayarkan di tanggal yang sama?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika hal seperti ini terjadi, maka Anda jadi rugi dua kali. Pertama, Anda rugi karena penurunan nilai investasi Anda, sedangkan di sisi lain, Anda rugi karena harus membayar bunga dari utang Anda.
Oleh karenaitu, berinvestasi dengan utang bukanlah sebuah pilihan bijak untuk Anda lakukan. Di satu sisi, Anda tidak bisa mendapat pengembalian yang pasti, sedangkan di sisi lain Anda harus membayar utang serta bunga dalam nilai dan jangka waktu yang pasti.
Sebelum berinvestasi apalagi di saham pastikan kamu mengerti yang namanya analisa fundamental dan teknikal. Nah kalau mau belajar pemula, kebetulan kamu bisa ikutan workshop saham di sini, nanti ilmunya bisa dipakai untuk dua-duanya saham dan kripto.
Baca juga: 4 Masalah Keuangan Generasi Y dan Z |
Sementara kalau ingin belajar mengelola keuangan bisa ikut workshop simple mengelola keuangan di sini, dan untuk belajar investasi reksa dana bisa ikutan di sini.
Kamu juga bisa melakukannya dengan belajar perencana keuangan bersertifikasi secara online secara mandiri (self study), mudah, terjangkau dan bisa belajar sesuai waktu kita. Untuk info-info kelas secara online (self study) baik yang gratisan ataupun biaya terjangkau sekali, bisa dilihat di sini.
Apalagi yang harus dipastikan dilakukan sebelum berinvestasi? Kita akan bahas di artikel berikutnya ya.
(ara/ara)