Miliarder Ini Beli 1 Kota Kosong, Alasannya Bikin Bengong

ADVERTISEMENT

Miliarder Ini Beli 1 Kota Kosong, Alasannya Bikin Bengong

Danang Sugianto - detikFinance
Minggu, 05 Des 2021 19:56 WIB
Suasana sunyi langsung merayap saat memasuki Villa Epecuen, Argentina. Bekas kota wisata yang sangat ramai ini ditinggalkan penduduknya lantaran danau garam merendam total, 1985.
Ilustrasi Kota Kosong (Foto: AP/Natacha Pisarenko)
Jakarta -

Mark Cuban, pemilik Dallas Mavericks, baru saja membeli seluruh kota Mustang, Texas yang memiliki populasi hanya 21 orang.

Cuban menjelaskan, alasan dirinya membeli wilayah itu karena ada seorang temannya yang membutuhkan untuk menjualnya.

"Saya tidak tahu apa yang akan saya lakukan dengan itu," kata Cuban, dilansir dari CNN, Minggu (5/12/2021).

Mustang adalah wilayah layaknya kanvas kosong seluas 77 hektar bagi Cuban.

Kota ini didirikan pada awal 1970-an, sebagian besar kota ini dikenal ssebagai sumber air bagi Navarro County yang kering.

Sementara saat ini di Mustang hanya ada taman trailer dan klub tari telanjang, Wispers Cabaret, yang dilaporkan dalam kondisi rusak. Tidak hanya itu, kota tersebut juga punya penghuni lain yakni buaya yang tinggal di salah satu kolamnya.

Dari kota itu jika ingin menuju tempat wisata terdekat harus menempuh perjalanan 45 menit ke utara.

Tidak jelas apa yang dibayar Cuban untuk kota itu, tetapi untuk seseorang dengan kekayaan bersih hampir US$ 6 miliar, membeli kota itu sepertinya bukan sebuah masalah buatnya.

Kota itu dilaporkan disiapkan untuk dijual pada tahun 2017 seharga US$ 4 juta, tetapi Turner mengatakan itu terlalu mahal, bahkan ketika mereka memangkas harga listing menjadi setengahnya.

Lihat juga video 'Kisah 4 Desa di RI yang Warganya Mendadak Jadi Miliarder':

[Gambas:Video 20detik]



(das/dna)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT