Setiap melihat iklan baik di televisi, baliho, spanduk sampai iklan digital harga rumah di Jakarta selalu dibanderol mahal. Bahkan di atas Rp 500 juta atau mulai dari Rp 1 miliar. Tergantung dari wilayah, luas bangunan dan luas tanah.
Tapi detikers percaya nggak? Kalau di Jakarta masih ada lho rumah dengan harga di bawah Rp 500 juta atau yang dijual dengan harga Rp 500 jutaan.
Kalau nggak percaya lihat dulu nih berita hasil blusukan tim d'House Hunter dari beberapa wilayah di Jakarta. Di mana saja ya?
Jakarta Utara - Rawa Badak Smart Cluster
Perumahan ini terletak di Rawa Badak, Jakarta Utara. Bernama Rawa Badak Smart Cluster dengan harga rumah paling murah dibanderol Rp 397 juta untuk 2 lantai tipe 22/37. Paling mahal Rp 740 juta 2 lantai tipe 42/54.
Tenaga pemasaran Rawa Badak Smart Cluster, Afif mengungkapkan jika rumah ini memiliki fasilitas smarthome system, CCTV di kawasan perumahan, one gate system, air panas, torrent air, AC.
Untuk pembayaran bisa menggunakan skema cash, KPR atau cash bertahap. Saat ini akan bekerja sama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI).
Selain itu sudah sertifikat hak milik (SHM). Afif juga menyebutkan perumahan di Rawa Badak Smart Cluster ini memiliki keunggulan lokasi yang strategis, aktivitas sudah ramai baik dari kuliner sampai minimarket.
"Perumahan juga bebas banjir, dikelilingi fasilitas umum dan fasilitas sosial yang lengkap," jelas dia kepada detikcom, Minggu (1/4/2022).
Perumahan juga dekat dengan RSUD Koja Jakarta Utara, sarana pendidikan SDIT Harum, Koja Trade Mall.
Ini penampakannya:
Lanjut ke halaman berikutnya
Allah Akan Memberikan Kejutan Pahala untuk yang Berpuasa
(kil/zlf)