Pak Jokowi, Masih Ada 7 Juta Orang Nganggur di RI

Pak Jokowi, Masih Ada 7 Juta Orang Nganggur di RI

Hendra Kusuma - detikFinance
Selasa, 06 Nov 2018 07:18 WIB
Pak Jokowi, Masih Ada 7 Juta Orang Nganggur di RI
Foto: Rifkianto Nugroho

Pengusaha menilai tingkat pengangguran terbuka (TPT) di Indonesia yang masih didominasi lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) ironis.

Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Ketenagakerjaan dan Hubungan Industrial Anton J. Supit mengatakan, ironisnya karena lulusan SMK seharusnya menjadi SDM yang siap kerja.

"Memang sangat ironis, justru SMK itu sekolah kejuruan/vokasi tapi prosentase pengangguran paling tinggi tamatan SMK," kata Anton saat dihubungi detikFinance, Jakarta, Senin (5/11/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Artinya ada yang salah dalam pengelolaan SMK," jelas dia.

Pengelolaan SMK yang salah, maksud Anton adalah tidak sesuainya kurikulum pembelajaran dengan potensi di daerah masing-masing.

"Antara lain kurikulum, tidak adanya tempat praktek kerja yang sesuai, tidak sesuai dengan potensi daerah dan lain-lain," ungkap dia.

(hek/ang)
Hide Ads