Rupiah Babak Belur, Proyek Antibanjir di Ciliwung Mandek

Round-Up 5 Berita Terpopuler

Rupiah Babak Belur, Proyek Antibanjir di Ciliwung Mandek

Eduardo Simorangkir, Herdi Alif Al Hikam - detikFinance
Jumat, 28 Feb 2020 21:00 WIB
Rupiah Babak Belur, Proyek Antibanjir di Ciliwung Mandek
Foto: Anisa Indraini
Banjir nampaknya sudah menjadi langganan di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya jika musim turun hujan. Pemerintah tentu tak tinggal diam, sejumlah proyek infrastruktur untuk penangkal banjir telah direncanakan.

Beberapa proyek penangkal banjir pun sebenarnya sudah berjalan. Hanya saja, pengerjaan proyek kini berhenti di tengah jalan tanpa pengerjaan lanjutan.

Adapun proyek pertama adalah normalisasi Sungai Ciliwung. Normalisasi dilakukan dari Jakarta Outer Ring Road (JORR) sampai Manggarai.

Direktur Sungai dan Pantai Ditjen Sumber Daya Air Kementerian PUPR Jarot Widyoko mengatakan, proyek normalisasi Ciliwung sudah vakum alias berhenti sementara sejak tahun 2018. Dari total 33,5 kilometer (km) bantaran sungai yang harus dinormalisasi, baru 16 km saja yang selesai.

"Dari dulu 33,5 km baru 16 km (yang dinormalisasi), itu saja," kata Jarot kepada detikcom, Kamis (27/2/2020).

Baca di sini selengkapnya: Proyek Antibanjir Mandek, Nggak Heran Jakarta Terendam
Hide Ads