Komentar Jokowi dan Para Menteri soal PSBB Anies

Komentar Jokowi dan Para Menteri soal PSBB Anies

Anisa Indraini - detikFinance
Senin, 14 Sep 2020 19:00 WIB
Presiden Jokowi
Foto: Biro Pers Setpres

3. Menteri Perdagangan Agus Suparmanto

Agus Suparmanto meminta jalur distribusi tak dihalangi selama PSBB Jakarta karena dapat membuat rantai pasok terganggu. Sebab, jalur distribusi sangat terhubung dengan aktivitas konsumsi masyarakat yang jadi tulang punggung produk domestik bruto (PDB) Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dalam situasi PSBB ada hal-hal yang tidak boleh terhalangi, yaitu jalur distribusi. Jalur distribusi ini di setiap PSBB tetap berjalan agar supply chain tidak terganggu. Setiap wilayah yang memberlakukan PSBB harus memberikan kelancaran jalur-jalur distribusi termasuk logistik supaya usaha dan perekonomian tetap berjalan," kata Agus Suparmanto.

4. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

ADVERTISEMENT

Agus Gumiwang mewanti-wanti jika PSBB Jakarta diperketat lagi dapat membuat industri manufaktur yang sempat menggeliat, kembali mendapatkan tekanan. Dia khawatir keputusan Anies akan berdampak terhadap industri manufaktur.

"Yang kembali menerapkan PSBB ketat kami melihat industri yang sudah menggeliat ini, kami khawatir mendapat tekanan. DKI kembali akan menerapkan PSBB ketat. Ini tentu sedikit banyak akan kembali mempengaruhi kinerja industri manufaktur yang ada di Indonesia," kata Agus Gumiwang.

5. Wakil Menteri Luar Negeri Mahendra Siregar

Tak berbeda jauh dengan Agus Gumiwang, Mahendra menyoroti dampak PSBB Jakarta pada sektor industri manufaktur. Ia meminta agar PSBB Jakarta ini dikecualikan untuk sektor tersebut.

"Kalau boleh 1 hal saja saya saran, dalam pertemuan ini bisa dibahas apakah Kadin bisa mengusulkan kepada Pemprov yang lakukan PSBB untuk berikan pengecualian kepada industri manufaktur atau sektor usaha yang mampu melakukan langkah-langkah protokol kesehatan yang tinggi," kata Mahendra.


(zlf/zlf)

Hide Ads