Ma'ruf Amin Harap Sosialita hingga Milenial Mau Wakaf, Caranya?

Ma'ruf Amin Harap Sosialita hingga Milenial Mau Wakaf, Caranya?

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Senin, 25 Jan 2021 13:31 WIB
Wakil Presiden Maruf Amin
Foto: Wapres Ma'ruf Amin (dok. Setwapres)
Jakarta -

Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan wakaf perlu dikelola secara profesional dan modern. Dengan begitu, diharapkan dapat menarik bagi masyarakat seperti sosialita hingga para milenial.

Dia menjelaskan, wakaf uang merupakan salah satu bentuk wakaf produktif. Wakaf ini tidak hanya memiliki fleksibilitas dalam pengembangan investasi tapi juga penyaluran manfaatnya.

"Di mana pokok wakafnya bisa dijaga agar tidak berkurang atau hilang. Di sinilah pentingnya mengelola wakaf uang dengan lebih profesional dan modern," kata Ma'ruf dalam acara Gerakan Nasional Wakaf Uang (GNWU), Senin (25/1/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia melanjutkan, pembenahan wakaf yang lebih profesional dan modern diharapkan dapat mengerahkan sumber daya ekonomi, mendorong investasi, dan kegiatan ekonomi di masyarakat. Apalagi selama ini wakaf hanya dilakukan oleh mereka yang mapan secara sosial dan ekonomi.

"Mengingat wakaf biasanya dilakukan oleh mereka yang mapan secara sosial dan ekonomi maka pengelolaan wakaf yang profesional diharapkan akan menarik minat pewakaf kelas menengah atas dan seperti korporasi, individu, pemilik aset besar, sosialita, dan tidak ketinggalan para milenial," paparnya.

ADVERTISEMENT

Dia menuturkan, dengan semakin banyaknya orang wakaf maka banyak program atau kegiatan yang digunakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga berdampak pada menurunnya kemiskinan dan ketimpangan.

"Dengan semakin banyaknya masyarakat ikut berpartisipasi kegiatan wakaf diharapkan dapat dikembangkan berbagai program dan kegiatan untuk memberdayakan masyarakat termasuk umat. Dengan demikian dapat membantu meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat sehingga berdampak menurunnya kemiskinan dan ketimpangan," terangnya.

(acd/ara)

Hide Ads