Di momen Hari Kesehatan Nasional, banyak orang mulai sadar bahwa urusan kesehatan itu bukan cuma soal pola makan dan olahraga. Tetapi juga bagaimana kita mengelola keuangan sehari-hari.
Di tengah tingginya biaya hidup dan kebutuhan yang terus bertambah, bijak mengatur keuangan menjadi fondasi penting agar hidup tetap stabil. Sayangnya, tidak sedikit orang yang abai sampai akhirnya merasakan dampaknya.
Pasalnya, pengaturan finansial yang buruk ternyata bisa memicu stres berkepanjangan, mengganggu kesehatan mental, hingga memengaruhi kondisi fisik tanpa disadari. Agar lebih waspada, kenali beberapa bahaya yang bisa muncul jika pengelolaan keuangan tidak dilakukan dengan tepat.
Bahaya Jika Tidak Bijak Mengatur Keuangan
1. Stres Finansial Berkepanjangan
Ketika pengeluaran tidak terkontrol dan tagihan menumpuk, stres bisa muncul tanpa henti. Kondisi ini memicu kecemasan dan berdampak langsung pada kesehatan mental.
Stres yang berlangsung lama tanpa solusi bisa mengganggu konsentrasi dan produktivitas sehari-hari. Bahkan, jika dibiarkan, stres finansial dapat menurunkan motivasi dan rasa percaya diri.
2. Kualitas Tidur Terganggu
Kekhawatiran soal uang sering membuat otak terus bekerja saat malam. Akibatnya, tidur menjadi tidak nyenyak atau sulit tertidur.
Jika terjadi terus menerus, tidur yang buruk bisa menurunkan imun tubuh dan membuat seseorang lebih rentan terkena penyakit. Dampaknya terasa pada aktivitas yang terganggu serta energi harian yang ikut menurun.
3. Masalah Kesehatan Fisik
Stres akibat tekanan finansial dapat memicu sakit kepala, tekanan darah naik, hingga gangguan pencernaan.
Dalam jangka panjang, kondisi ini bisa berkembang menjadi penyakit kronis seperti hipertensi atau maag yang kambuh karena stres. Tubuh memberikan sinyal bahwa beban pikiran sudah terlalu berat.
4. Hubungan Sosial Terganggu
Masalah uang sering jadi pemicu konflik, baik dengan pasangan, keluarga, maupun teman, sehingga memengaruhi kesejahteraan emosional.
Situasi ini bisa membuat seseorang menarik diri dari lingkungan sosial karena merasa malu atau tidak nyaman. Pada akhirnya, dukungan emosional yang seharusnya didapat malah ikut berkurang.
5. Tidak Punya Dana Darurat
Tanpa pengelolaan keuangan yang jelas, seseorang rentan kewalahan saat menghadapi kejadian tak terduga seperti sakit, kehilangan pekerjaan, atau kecelakaan.
Kondisi ini membuat seseorang harus mencari pinjaman dalam waktu cepat, yang justru menambah tekanan dan risiko finansial baru.
6. Potensi Terjerat Utang
Pengeluaran yang impulsif membuat seseorang mudah mengandalkan pinjaman, hingga akhirnya terlilit utang yang sulit dilunasi.
Jika tidak dikendalikan, beban utang bisa menghabiskan sebagian besar penghasilan bulanan hanya untuk membayar cicilan, membuat ruang gerak finansial semakin sempit.
7. Tidak Mampu Rencanakan Masa Depan
Tanpa kebiasaan menabung atau berinvestasi, Anda akan kesulitan mencapai tujuan jangka panjang seperti pendidikan, rumah, atau persiapan pensiun.
Ketiadaan perencanaan ini membuat masa depan terasa tidak pasti dan memicu kecemasan baru, karena tidak ada fondasi finansial yang kuat untuk menopang kebutuhan jangka panjang.
Investasi Emas untuk Bantu Atur Keuangan Lebih Sehat
Agar terhindar dari dampak buruk pengelolaan uang dan menjaga kesehatan finansial tetap stabil, Anda bisa mulai dari langkah kecil yang konsisten.
Salah satu instrumen yang dikenal aman, stabil, dan mudah dijangkau adalah emas. Produk ini cocok untuk Anda yang ingin membangun kebiasaan investasi tanpa risiko besar.
Salah satu layanan yang bisa Anda manfaatkan adalah Cicil Emas Pegadaian, solusi untuk memiliki emas fisik secara bertahap tanpa perlu membayar penuh di awal. Dengan sistem pembayaran cicilan, Anda bisa menyesuaikan tenor dan besar angsuran sesuai kemampuan finansial, sehingga tidak membebani pengeluaran bulanan.
Skema Cicil Emas pun cukup sederhana. Anda hanya perlu menyiapkan identitas diri, menentukan berat emas yang ingin dibeli, lalu memilih tenor pembayaran mulai dari yang pendek hingga lebih panjang. Prosesnya bisa dilakukan melalui aplikasi Tring! by Pegadaian maupun di kantor cabang Pegadaian terdekat.
Ada promo untuk Cicil Emas Pegadaian khusus di aplikasi Tring by Pegadaian
Kini berinvestasi emas tak lagi membutuhkan modal besar di awal. Melalui fitur Cicil Emas di Tring! by Pegadaian, siapa pun bisa memiliki emas batangan 24 karat dengan cara yang ringan, fleksibel, dan sepenuhnya digital.
Cukup lewat aplikasi Tring! By Pegadaian, Anda dapat menggunakan produk Cicil Emas di Pegadaian, dan angsurannya tetap walaupun harga emas mengalami fluktuasi, sehingga Anda tidak perlu khawatir.
Selain kemudahan dalam bertransaksi, Cicil Emas juga menghadirkan promo spesial yang patut dimanfaatkan. Pengguna berkesempatan mendapatkan potongan uang muka hingga Rp60.000 per gram, dengan tenor cicilan hingga 36 bulan dan uang muka maksimal dari 20%.
Beragam promo menarik tersebut bisa dinikmati melalui kode promo eksklusif berikut:
- SERATUSGRAM - Diskon Rp60.000/gram untuk pembelian minimal 100 gram dengan tenor minimal 12 bulan.
- JUTAANEMAS - Diskon Rp55.000/gram untuk pembelian minimal 25 gram dengan tenor minimal 6 bulan.
- CHAMPIONSHIP - Diskon Rp50.000/gram untuk pembelian minimal 1 gram dengan tenor minimal 6 bulan.
Dengan berbagai opsi tenor dan potongan menarik, investasi emas kini makin terjangkau bagi siapa pun, baik pemula yang baru memulai perjalanan keuangan, maupun investor berpengalaman yang ingin memperkuat portofolio asetnya.
Yuk, saatnya wujudkan impian dan kestabilan finansialmu bersama Cicil Emas di Tring! by Pegadaian. Mulai rencanakan investasimu hari ini, nikmati promo menariknya, dan rasakan kemudahan bertransaksi langsung dari genggaman tanganmu
(akd/ega)