Nggak Kapok-kapok! Kenapa Sih Binomo Sudah Diblokir, Muncul Lagi?

Anisa Indraini - detikFinance
Jumat, 16 Apr 2021 10:55 WIB
Foto: Binomo (Tim Infografis: Andhika Akbarayansyah)
Jakarta -

Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) menjelaskan alasan situs penyedia jasa investasi trading Binomo terus datang lagi meski sudah diblokir. Platform binary option itu tak kapok muncul lagi dengan nama belakang yang berbeda.

Kepala Bappebti Sidharta Utama mengatakan pihaknya telah memblokir Binomo secara berkala sehingga tidak lagi bisa diakses. Namun masalahnya, mereka muncul lagi karena dengan gampangnya bisa membuat domain baru.

"Kami menyadari bahwa mereka dapat membuat domain baru dengan menggunakan perusahaan jasa web hosting di luar negeri. Untuk membuat domain baru saat ini sangat mudah, sehingga apabila sebuah domain diblokir maka dengan mudah berganti nama," kata Sidharta kepada detikcom, Jumat (16/4/2021).

Platform trading binary option seperti Binomo dijalankan secara online dari luar negeri, tidak memiliki kantor dan pihak yang bertanggung jawab di Indonesia. Untuk itu jika ada kerugian dari masyarakat, Bappebti tidak bisa memfasilitasi nasabah dalam rangka mediasi.

"Untuk mencegah kerugian masyarakat yang dapat timbul dari kegiatan Binary Option tersebut, Bappebti secara rutin melakukan pengamatan dan pengawasan secara online. Bappebti bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika melakukan pemblokiran terhadap domain situs dari entitas-entitas yang melakukan penawaran investasi melalui aplikasi Binary Option," ucapnya.

Bayangkan saja, pemblokiran Binomo sudah dimulai pada Oktober 2019 dan hingga saat ini sudah ada 27 domain yang diblokir Bappebti agar tidak bisa diakses di Indonesia. Nama-nama yang sudah diblokir itu ada binomo.com, binomo.net, binomo.org, binomo.binaryoptionindo, binomoidn.com, dan binomo-m.com, binomoapp.com, binomoidn.info, binomoofficial.com, binomo-official.com, dan binomo-trading.com, binomoplatform.com, dan binomo-website.com.

Tak kenal lelah, Binomo muncul lagi dengan domain baru yakni binomo-webtrading.com, binomo.zendesk.com, binomo-login.com, binomo-platform.com, binomo-site.com, daftarbinomo.net. Terbaru Kamis (15/4) kemarin, 8 domain Binomo kembali 'dijegal' Bappebti yakni binomoidn.my.id, binomo-indonesia.com, binomomain.com, binomo-web-trading.com, binomo-webtreding.com, loginbinomo.com, login-binomo.com, dan website-binomo.com.

Untuk diketahui, Binomo merupakan salah satu platform trading Binary Option untuk melakukan kegiatan jual beli aset keuangan baik itu forex, saham, derivatif, hingga cryptocurrency. Ada kemiripan istilah yang digunakan yaitu istilah Option.

"Option dalam konteks yang ditawarkan oleh broker kepada trader/investor melalui binary option hanya sebatas memilih prediksi harga naik atau harga turun didasarkan pada periode waktu (time periode) tertentu untuk mendapatkan profit, atau sebaliknya trader/investor mengalami kerugian," ucap Sidharta.




(aid/eds)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork