Elon Musk berulah lagi sehingga membuat harga Bitcoin jatuh pada Jumat (4/6/2021). Nilai koin digital tersebut terguncang setelah CEO Tesla itu memposting twit yang menunjukkan bahwa dia jatuh cinta dengan cryptocurrency top dunia.
Salah satu orang terkaya di dunia itu mencuit meme tentang pasangan putus karena pasangan pria mengutip lirik Linkin Park. Musk juga menambahkan tagar #Bitcoin dan emoji patah hati.
Menurut data dari Coin Metrics, Bitcoin turun 6% ke harga US$ 36.273,29 sekitar pukul 10:25 ET Jumat. Koin digital lainnya mengikuti, dengan cryptocurrency Ether turun lebih dari 6% menjadi US$ 2.615,88, dan Dogecoin yang merupakan kripto favorit Musk jatuh hampir 8% menjadi sekitar 36 sen.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ini bukan pertama kalinya cuitan Musk tentang kripto telah menggerakkan pasar. Pada bulan Mei, dia mengatakan bahwa Tesla akan berhenti menerima Bitcoin sebagai metode pembayaran karena kekhawatiran atas penggunaan energinya. Itu menyebabkan ratusan miliar dolar lenyap dari seluruh pasar kripto dalam satu hari.
Beberapa pelaku industri kripto telah mengkritik Musk di masa lalu karena postingannya tentang mata uang digital. Musk telah sering mencuit tentang Dogecoin cryptocurrency "lelucon", misalnya, sehingga sering mengakibatkan pergerakan liar pada harganya.
Mengikuti twit terbarunya tentang Bitcoin, CEO Binance Changpeng Zhao tidak setuju. Binance adalah pertukaran kripto terbesar di dunia berdasarkan volume perdagangan menurut data CoinMarketCap.
"Tweet yang merugikan keuangan orang lain tidak lucu, dan tidak bertanggung jawab," kata Zhao dilansir dari CNBC.com, Jumat (4/6/2021).
Langsung klik halaman berikutnya, masih ada info menarik.