Sangar! Ini Jet Tempur RI-Korea yang Mirip F-22 Raptor AS

Sangar! Ini Jet Tempur RI-Korea yang Mirip F-22 Raptor AS

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Sabtu, 10 Nov 2018 10:04 WIB
Sangar! Ini Jet Tempur RI-Korea yang Mirip F-22 Raptor AS
Foto: jet tempur KFX/IFX (Achmad Dwi Afriyadi-detikFinance)
KFX/IFX memiliki kemampuan khusus. Salah satunya ialah perusak sistem elektronik musuh atau disebut jammer electronic.

"Dia juga dilengkapi electronic jammer, bisa nge-jam secara elektronik, pernah dengar kan perang elektronik, elektronik lawan bisa kita jam sehingga tidak berfungsi. Merusak sistem elektronik mereka. Ini salah satu keunggulannya," kata Kepala Program KFX/IFX dari PT Dirgantara Indonesia (PTDI) Heri Yansyah.

Heri menerangkan, pesawat yang dikembangkan ini masuk kategori semi siluman. Sebab, secara bentuk sudah mengadopsi sistem itu, di mana pesawat itu sulit dilacak oleh radar. Namun, karena letak senjatanya di luar membuatnya masih terbaca radar.

"Kami sebut semi stealth karena sudah mengikuti siluman walaupun tidak penuh. Karena senjata masih bisa terdeteksi, tapi engine kita design tidak terbaca dari radar depan lawan. Tapi senjata masih kebaca masih, ada panasnya," terangnya.

Lebih lanjut, dia menerangkan, pesawat supersonik ini dilengkapi sistem radar yang bisa menangkap pergerakan lawan dari segala penjuru. Sistem itu juga bisa menangkap pergerakan sejumlah lawan.

"Kemampuan khususnya dia memang multirule medium, dia menggunakan advance avionik artinya menggunakan radar yang menangkap lawan target di atas dan di bawah. Juga dilengkapi optical targeting system yang sebagai mata bisa menangkap beberapa lawan," ungkapnya.

Hide Ads