Sejarah Panjang MRT Jakarta, Digagas 1985 Diresmikan 2019

Sejarah Panjang MRT Jakarta, Digagas 1985 Diresmikan 2019

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Senin, 25 Mar 2019 08:52 WIB
Sejarah Panjang MRT Jakarta, Digagas 1985 Diresmikan 2019
Foto: dok. Bank DKI

Jokowi akhirnya meresmikan MRT Jakarta kemarin. Jokowi pun menitipkan pesan kepada masyarakat yang nantinya menjadi pengguna moda transportasi ini.

"Ini adalah sebuah budaya baru karena merupakan yang pertama di Indonesia. Apa yang ingin saya titip? Pertama, jangan buang sampah di MRT dan stasiun MRT kita. Jaga agar MRT dan stasiun yang kita miliki tidak kotor. Sanggup?" kata Jokowi saat meresmikan MRT di acara car free day.

"Sanggup!" teriak warga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jokowi juga meminta warga yang menggunakan MRT untuk tertib dan antre. Dia tak mau ada yang berdesak-desakan karena juga berbahaya.

"Kalau mau naik MRT ngantre, jangan berdesakan kaya ini. Antre dan disiplin waktunya, jangan sampai pintu mau tutup baru masuk, kejepit pintu nanti, hati-hati bisa kejepit pintu," kata Jokowi.


Hide Ads