Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan jalan nasional Pantai Selatan Jawa (Pansela) yang panjangnya disebut melebihi Jalur Pantura akan terus dikebut. Jalur nasional ini diproyeksi membentang dari Bayah, Banten hingga Banyuwangi, Jawa Timur.
"Oh bagus itu, jadi yang Pansela (Pantai Selatan Jawa) itu bukan tol, itu jalan nasional dari Bayah sampai ke Banyuwangi," kata Basuki usai mendampingi Presiden Joko Widodo dalam peresmian ruas jalan tol Serang-Rangkasbitung di Banten, Selasa (16/11/2021).
Lebih lanjut, Basuki menyampaikan, sejauh ini yang sudah tersambung yaitu Jawa Barat dan Yogyakarta. Untuk Jawa Tengah ditargetkan akan selesai tahun ini dan sisanya di Jawa Timur mulai direncanakan selesai tahun 2022.
"Ini kalau dari Jawa Barat juga tersambung, Jateng insyaallah tahun ini tersambung, Yogyakarta tersambung, Jatim (dari) Pacitan sampai Sendang Biru," ujarnya.
Saat ini masih ada beberapa jalan yang belum tersambung. Namun pihaknya memastikan, Pansela akan segera terhubung hingga Sendang Biru, Malang Selatan. Pembangunan jalan nasional ini bertujuan sebagai jalur alternatif masyarakat saat bepergian.
"Jadi masih ada yang missing link, belum ada programnya, kemarin saya bertemu dengan IDB (Islamic Development Bank) dia akan teruskan sisanya Jatim. Yang Pansela ini tinggal Sendang Biru, Banyuwangi kita lagi cari financingnya. Kita inginnya secepatnya tapi mungkin 2022 sampai Sendang Biru," pungkasnya.
(fdl/fdl)