Mau Ngantor Bareng Airlangga? Cek Lowongan dan Gajinya di Sini

Mau Ngantor Bareng Airlangga? Cek Lowongan dan Gajinya di Sini

Sylke Febrina Laucereno - detikFinance
Senin, 22 Mar 2021 11:32 WIB
Kantor Kemenko Perekonomian
Foto: Kemenko Perekonomian (Vadhia Lidyana/detikFinance)
Jakarta -

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian melalui Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa membuka lowongan atau pengadaan jasa tenaga pendukung gelombang IV. Kementerian yang dipimpin oleh Airlangga Hartarto tersebut membuka lowongan untuk dua posisi.Hal ini guna membantu kegiatan perkantoran pada Tahun Anggaran 2021.

Dua lowongan yang dibuka yakni Tenaga Pendukung Teknis Infografis Kedeputian III (Kode : G4-D3-01) dan Tenaga Pendukung Teknis Bidang Ekonomi/Hubungan Internasional Kedeputian IV (Kode:G4-D4-01).

Kepala Biro Umum Kemenko Perekonomian Hari Kristijo mengatakan untuk pengumuman ini dibuka sampai 24 Maret 2021. "Silakan yang ingin mendaftar bisa membuka website rekrutmentp.ekon.go.id," kata dia saat dikonfirmasi detikcom, Senin (22/3/2021).

Berikut spesifikasinya

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

* Tenaga Pendukung Teknik Infografis Kedeputian III

Kualifikasi Administrasi:
* Memiliki KTP dengan usia maksimal 30 tahun
* Memiliki ijazah dan transkrip nilai
* Memiliki NPWP atau bersedia membuat NPWP jika belum memiliki dan dinyatakan diterima
* Memiliki BPJS kesehatan aktif (tidak terhutang iuran) atau bersedia menjadi anggota dan membayar iuran BPJS Kesehatan jika belum memiliki dan dinyatakan diterima
* Bukan sebagai PNS atau Pegawai BUMN

Kualifikasi Teknis
* Pendidikan minimal S1 Ilmu Komputer/Desain Grafis/Desain Komunikasi Visual
* Mampu mengoperasikan komputer dengan baik
* Menguasai pembuatan infografis dengan baik
* Memiliki motivasi kerja yang baik, aktif dan komunikatif

Untuk posisi lowongan lainnya, klik halaman selanjutnya.

* Tenaga Pendukung Teknis Bidang Ekonomi/Hubungan Internasional Kedeputian IV

Kualifikasi Administrasi
* Memiliki KTP dengan usia maksimal 28 tahun
* Memiliki ijazah dan transkrip nilai
* Memiliki NPWP atau bersedia membuat NPWP jika belum memiliki dan dinyatakan diterima
* Memiliki BPJS Kesehatan aktif (tidak terhutang iuran) atau bersedia menjadi anggota dan membayar iuran BPJS Kesehatan jika belum memiliki dan dinyatakan diterima
* Bukan sebagai PNS/Pegawai BUMN

Kualifikasi Teknis
* Pendidikan minimal S1 Ilmu Ekonomi/Hubungan Internasional
* Memiliki kemampuan analisa dan komunikasi yang baik
* Memiliki kemampuan berkomunikasi dan menulis dalam bahasa Inggris yang baik. Dibuktikan dengan skor TOEFL PBT 500/TOEFL iBT 60
* Memiliki kemampuan membuat infografis menggunakan aplikasi Ms office atau aplikasi lainnya
* Memiliki motivasi kerja yang baik, aktif dan komunikatif
* Mampu bekerja secara mandiri atau bekerja sama dalam tim dengan baik.

Pendaftaran dilakukan secara online melalui http://rekrutmentp.ekon.go.id paling lambat tanggal 24 Maret 2021 pukul 21.00 WIB.

Diharapkan seluruh peserta melampirkan CV, ijazah dan transkrip nilai, kemudian diupload dalam 1 file melalui web tersebut. Hasil seleksi administrasi akan diumumkan melalui website di atas pada tanggal 25 Maret 2021.

Dari pengumuman tersebut untuk honor per bulan per orang di kisaran Rp 5,5 juta.


Hide Ads