Sebelum Ada Bank Warga Anambas Simpan Uang di Bawah Kasur

Tapal Batas

Sebelum Ada Bank Warga Anambas Simpan Uang di Bawah Kasur

Jihaan Khoirunnisa - detikFinance
Senin, 15 Agu 2022 19:15 WIB

Lebih lanjut Fremar mengatakan layanan perbankan di kapal Bahtera Seva cukup berbeda, karena tidak mengikuti pola layanan di unit kerja. "Kalau unit selesai layanan sampai jam 4. Kalau teras kapal karena kita jemput bola. Tak mungkin, kita sia-siakan waktu. Walaupun malam dia asal kami tunggu sampai jam 7 malam," jelasnya.

Di samping pembukaan tabungan, kata Fremar, bank terapung BRI juga melayani penyaluran kredit bagi para warga di 6 pulau yang masuk dalam wilayah operasi Teras BRI Kapal, yakni Bayat, Lingai, Telaga Besar, Keramut, Letung, serta Tarempa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terakhir, dia berharap semakin banyak masyarakat yang memanfaatkan kemudahan layanan di Teras BRI Kapal. Mengingat jarak antar pulau yang cukup jauh dan transportasi terbatas.

"Dalam seminggu tak setiap hari ada transportasi laut. Ada jadwal-jadwal tertentu untuk transportasi antar pulau," tutur dia.

ADVERTISEMENT

"Butuh waktu untuk bayar transportasi laut yang mereka bilang pompong, sampai di Tarempa pun mereka harus bayar penginapan. Jadi pas ada Teras Kapal, mereka tinggal nunggu jadwal kapal dan nggak perlu keluar ongkos. Jadi sayang sih kalau enggak dimanfaatkan oleh masyarakat," pungkasnya.

detikcom bersama BRI mengadakan program Tapal Batas yang mengulas perkembangan ekonomi, infrastruktur, hingga wisata di beberapa wilayah terdepan Indonesia. Untuk mengetahui informasi dari program ini ikuti terus berita tentang Tapal Batas di tapalbatas.detik.com!


(ncm/ega)

Hide Ads