Pasca Pandemi Properti di Bekasi Makin Seksi

Pasca Pandemi Properti di Bekasi Makin Seksi

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Jumat, 02 Sep 2022 09:39 WIB
Iklim Investasi Properti di Bekasi
Foto: (Istimewa/themaj)
Jakarta -

Pandemi COVID-19 yang kita alami sejak awal tahun 2020 telah memukul sektor bisnis termasuk bisnis properti. Seiring penanganan pandemi yang terus membaik dan bergerak ke arah endemi, bisnis properti khususnya untuk produk residensial terus bergerak khususnya di wilayah-wilayah dengan pengembangan infrastruktur masif seperti koridor timur Jakarta.

Hal ini membuat kalangan pengembang mendorong pembangunan proyeknya sekaligus untuk menunjukan komitmen pengembangannya kepada konsumen. PT Teguh Bina Karya, pengembang The MAJ Residence di Jalan Kemakmuran, Marga Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, menunjukan progres yang baik itu di masa transisi pandemi yang masih berlangsung saat ini.

Menurut Project Manager The MAJ Residence Bekasi Hendra Hartono, sejak mulai dibangunnya (groundbreaking) proyek ini tahun 2020 lalu progres proyek ini sempat terhenti karena pandemi dan itu dimanfaatkan pengembang untuk menerapkan berbagai strategi dan adaptasi penyesuaian dengan situasi pandemi. Seiring membaiknya penanganan pandemi, progres pembangunan proyek ini terus berlanjut hingga nanti diserahterimakan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sejauh ini kami sudah menyelesaikan pekerjaan piling diteruskan dengan pile cap, tie beam, fires tank, lift pit, hingga bagian kolom-kolom di ground floor dan pekerjaan sub structure yang dikerjakann oleh PT Rekagunatek yang sudah sangat berpengalaman untuk sistem konstruksi precast. Intinya, kami sangat berkomitmen untuk menyelesaikan seluruh tahapan proyek ini di tengah situasi apapun," ujarnya.

Mengutip www.landing.themajresidences.com, proyek ini dibangun di atas lahan seluas 6 hektar yang akan dilakukan dalam dua tahap pengembangan. Tahap pertamanya mencakup 1.688 unit apartemen yang saat ini penjualannya lebih dari 75persen dan untuk tahap kedua 1.584 unit. Tipe-tipe unit yang ditawarkan mulai studio (20-24 m2), 2 kamar tidur (32-38 m2), hingga Combo Family (64,94 m2) dengan harga mulai Rp300 jutaan.

ADVERTISEMENT

Dengan konsep, lokasi, fasilitas, hingga kemudahan aksesibilitasnya hunian ini sangat cocok untuk kalangan pekerja milenial karena bisa dicicil mulai Rp3 jutaan per bulan. Lokasinya juga akan sangat mendukung lifestyle pekerja milenial untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari hingga mobilitasnya.

Dalam koridor kurang dari 5 km di kawasannya terdapat berbagai fasilitas sekelas kota seperti Mega Mall Bekasi, Metropolitan Mall, Living Plaza, RS Hermina, RS Mitra Keluarga, RSUD Bekasi, Binus University, dan sebagainya. Aksesbilitasnya sangat mudah karena lokasi The MAJ Residence dekat dengan exit tol Bekasi Barat dengan kemudahan sarana transportasi publik seperti Stasiun Kereta Bekasi, Halte Transjakarta, hingga nantinya Stasiun LRT Bekasi Barat.

Bersambung ke halaman selanjutnya.

Presiden Direktur The MAJ Residence Bekasi Juanto Salim menambahkan, progres pembangunan yang terus berjalan dengan keunggulan lokasi dan berbagai fasilitas yang ditawarkan membuat unit apartemen ini menjadi incaran baik untuk hunian maupun instrumen investasi.

"Perkembangan pasar properti terus menunjukan tren yang positif dan seiring perkembangan Kota Bekasi dengan pembangunan infrastrukturnya yang masif membuat potensi bisnis yang terjadi di kawasan ini sangat menarik dan itu yang dilihat oleh masyarakat maupun investor," imbuhnya.

The MAJ Residence Bekasi juga dilengkapi berbagai fasilitas di dalam kawasannya yang dioptimalkan untuk memenuhi kebutuhan penghuni. Untuk memenuhi kaidah new normal salah satunya bekerja dari mana saja, disediakan fasilitas co-working space hingga skylounge di rooftop untuk sosialisasi maupun hangout antar penghuni. Lebih lengkapnya mengenai fasilitas di kawasan bisa melalui WA 08118887628.

Tersedia juga fasilitas pusat kebugaran yang lengkap, kolam renang, Zen Garden, tempat bermain anak, hingga adaptasi transport kekinian dengan dihadirkan halte khusus transportasi online. Berbagai adaptasi pada konsep hunian kekinian yang membuat unit di The MAJ Residence Bekasi kian digemari khususnya untuk kalangan milenial dan itu meningkatkan potensi nilai jual (capital gain) maupun potensi sewa (rental yield).

Juanto juga menambahkan, seiring membaiknya situasi bisnis yang mendorong peningkatan ekonomi nasional dan terus membaiknya daya beli masyarakat, minat pasar terhadap The MAJ Residence juga terus meningkat. "Hal ini juga ditunjang dengan berbagai kemudahan maupun fleksibilitas cara bayar. Di tengah ancaman inflasi yang tinggi juga membuat masyarakat menjadikan produk properti seperti yang kami tawarkan menjadi pilihan utama untuk investasi," tandasnya.


Hide Ads