Jakarta - Pemerintahan Joko Widodo terus berupaya menggenjot pembangunan infrastruktur. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan daya saing.
(/)
Year in Review 2021
Jalan Tol-Sirkuit, Ini Deretan Infrastruktur yang Diresmikan Jokowi Sepanjang 2021
Selasa, 28 Des 2021 17:00 WIB
BAGIKAN
Pada 4 Februari 2021 lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan Bendungan Tukul yang menjadi waduk pertama di Kabupaten Pacitan, Provinsi Jawa Timur. Bendungan yang dibangun senilai Rp 674 miliar ini dibangun dari dana murni Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Infrastruktur SDA ini didesain dengan kapasitas 8,68 meter kubik dan diharapkan dapat mengairi lahan seluas 600 hektar. Kehadiran Bendungan Tukul diharapkan Jokowi menjadi infrastruktur yang dapat memperkuat ketahanan pangan dan juga memperkuat ketahanan air di wilayah tersebut. (dok. Brantas Abipraya)
BAGIKAN