Menjelang momen seperti Lebaran atau perayaan lainnya, banyak permintaan penukaran uang receh. Terutama untuk ngasih THR, maupun kembalian usaha/bisnis atau keperluan lain.
Dimana kita dapat menukar uang receh? Biasanya, bank-bank serta beberapa instansi menyediakan layanan penukaran uang receh. Selain itu, di beberapa lokasi, penukaran juga yang dilakukan secara informal.
Tempat Tukar Uang Receh
Penukaran uang bisa dilakukan di bank, tempat resmi yang ditunjuk, atau bisa juga di pedagang uang receh di pinggir jalan.
Bank Indonesia (BI) sendiri menyediakan Kas keliling, layanan penukaran uang Rupiah. Berdasarkan postingan akun resmi Instagram @bank_indonesia, untuk memenuhi kebutuhan akan akan uang tunai selama periode Ramadan dan Idul Fitri, BI telah bersinergi dengan 92 instansi perbankan di seluruh Indonesia untuk memberikan layanan penukaran kepada masyarakat lewat Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri (SERAMBI) 2025.
Untuk tahun 2025, proses pemesanan penukaran uang barucuma bisa dilakukan online aplikasi maupun situs resmi PINTAR BI.
"Layanan penukaran uang pecahan Rupiah tahun ini hanya dapat dilakukan melalui aplikasi PINTAR berbasis web atau https://pintar.bi.go.id," tulis Bank Indonesia dalam unggahan Instagram resminya, pada Senin (3/3/2025).
Cara Tukar Uang BI lewat Kas Keliling
Untuk bisa melakukan layanan tukar uang BI, pastikan detikers melakukan pendaftaran via Pintar BI ya. Berikut adalah cara mendaftar layanan penukaran uang tunai Lebaran 2025:
- Kunjungi ke laman https://pintar.bi.go.id.
- Pilih menu "Penukaran Uang Rupiah Melalui Kas Keliling" .
- Pilih provinsi dan cari lokasi penukaran uang rupiah terdekat dari tempatmu.
- Pilih tanggal dan jam penukaran, lanjutkan dengan klik "Pilih"
- Isi data pemesan berupa NIK KTP, nama lengkap, nomor telepon, hingga alamat email aktif.
- Isi jumlah lembar atau keping uang rupiah yang ingin ditukarkan. Pastikan kamu mengetahui batas penukarannya ya.
- Ketika berhasil melakukan pemesanan, simpan bukti pemesanan untuk melakukan penukaran uang Rupiah.
Berikut adalah cara pesan tukar uang baru lewat kas keliling di aplikasi PINTAR:
- Pada halaman utama aplikasi PINTAR, pilih menu kas keliling.
- Pilih provinsi lokasi penukaran uang Rupiah lewat kas keliling yang diinginkan.
Nantinya, akan ada informasi terkait daftar lokasi dan tanggal kas keliling yang tersedia yang bisa dipilih oleh masyarakat. - Pemesan uang baru wajib melakukan pengisian data pemesanan dengan mengisi NIK-KTP, nama, nomor telepon, dan email.
- Isi jumlah lembar/keping uang Rupiah yang akan ditukarkan, sesuai dengan pengaturan jumlah dan jenis pecahan yang telah ditentukan BI.
- Lakukan pemesanan sampai memperoleh bukti pemesanan layanan penukaran uang Rupiah melalui kas keliling.
- Pemesan uang baru wajib menyimpan bukti pemesanan (download atau screenshot). Bukti nantinya akan ditunjukan pada saat melakukan penukaran.
Adapun jumlah penukaran uang Rupiah dipesan melalui kas keliling, di antaranya:
- Penukaran uang Rupiah logam bisa dilakukan dengan jumlah sebanyak 250 (dua ratus lima puluh) keping untuk setiap pecahan uang Rupiah logam.
- Penukaran uang Rupiah kertas dilakukan dalam kelipatan setiap 100 (seratus) lembar untuk setiap pecahan uang Rupiah kertas untuk jumlah uang Rupiah kertas yang bisa dipesan mengikuti alokasi yang telah ditetapkan BI.
Perlu dicatat, masyarakat yang sudah memesan diwajibkan hadir di lokasi, tanggal, dan waktu sesuai saat mendaftar.
Jadwal Penukaran Uang Baru Lebaran 2025
Layanan penukaran uang baru 2025 Bank Indonesia dibuka untuk 4 periode, selama 3-27 Maret 2025. Berikut adalah jadwal penukaran uang untuk Lebaran 2025 BI:
- Periode I: 3 Maret 2025 pukul 12.00 WIB untuk masa penukaran 4-9 Maret 2025.
- Periode II: 9 Maret 2025 mulai pukul 09.00 WIB untuk masa penukaran 10-16 Maret 2025.
- Periode III: 16 Maret 2025 mulai pukul 09.00 WIB untuk masa penukaran 17-23 Maret 2025.
- Periode IV: 23 Maret 2025 mulai pukul 09.00 WIB untuk masa penukaran 24-27 Maret 2025.
Simak Video "Video: 154 Juta Orang Mudik saat Lebaran 2025, Turun 4,69% dari 2024"
(khq/fds)