Nama Sjamsul masuk dalam daftar 50 orang terkaya di Indonesia versi Forbes pada 2018 kemarin. Dia menempati urutan ke 36 dalam daftar tersebut.
Menurut perhitungan Forbes total kekayaan Sjamsul mencapai US$ 810 juta atau setara Rp 11,5 triliun (kurs Rp 14.200). Kekayaannya berasal dari bisnisnya yang mencakup properti, batu bara dan sektor ritel.
Sjamsul juga diketahui memiliki perusahaan produsen ban Gajah Tunggal. Perusahaannya itu memproduksi 30% dari ban di Afrika, Asia Tenggara dan pasar Timur Tengah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT