Badai PHK Menerjang, Tanda Ekonomi RI Tertekan?

Badai PHK Menerjang, Tanda Ekonomi RI Tertekan?

Vadhia Lidyana - detikFinance
Selasa, 18 Feb 2020 05:38 WIB
Ilustrasi/Foto: Agung Pambudhy

Sependapat dengan Fadhil, Direktur Riset Center of Reforms on Economics (CORE) Piter Abdullah Redjalam mengatakan, beberapa perusahaan yang melakukan PHK memang punya persoalan internal.

"PHK itu terjadinya di perusahaan yang memang kinerjanya tidak cukup baik bahkan untuk KS bisa dikatakan sedang bermasalah. Jadi kejadian PHK itu bukan gambaran kondisi perekonomian Indonesia secara keseluruhan. Tapi lebih bersifat individual," ujar Piter ketika dihubungi detikcom secara terpisah.

Namun, ia berpendapat, pemerintah harus tetap menciptakan dan menjaga iklim usaha yang kondusif. Sehingga, baik persoalan internal maupun tekanan global tak semakin membuka kesempatan PHK ini.

Kembali ke Fadhil, ia berpesan agar pemerintah tak menambah beban yang ditanggung dunia usaha dengan mempermudah masuknya investasi, terutama ke industri manufaktur.

Lalu, apa kata Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) soal PHK besar-besaran ini?


Hide Ads