Muliaman Tegaskan Tulisan Danantara yang Mengatasnamakan Dirinya Hoaks

Heri Purnomo - detikFinance
Rabu, 19 Feb 2025 15:17 WIB
Kepala BP Danantara Muliaman D. Hadad/Foto: Ari Saputra
Jakarta -

Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BP Danantara) Muliaman D. Hadad menyampaikan tulisan dengan judul 'Danantara Seperti Menu Lezat Yang Tersaji Di Meja Makan Dijaga Oleh Tikus Got Atau Kucing Garong' yang tersebar di WhatsApp bukanlah tulisnya. Pasalnya tulisan yang beredar tersebut mengatasnamakan dirinya.

"Telah beredar informasi di WhatsApp yang mengatasnamakan saya. Saya tegaskan bahwa itu bukan tulisan saya," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Rabu (19/2/2025).

Muliaman mengatakan informasi yang ada dalam tulisan tersebut merupakan informasi yang tidak benar atau hoaks. Dalam tulisan yang tersebar di WA itu menyebutkan Danantara akan menggenggam dana segunung yang sudah disebut segede Rp 14.000 triliun nanti.

"Dan informasi yang disampaikan tidak benar atau hoax," katanya.

Sebelumnya beredar tulisan yang mengatasnamakan Kepala BP Danantara Muliaman D. Hadad yang tersebar di WhatsApp dengan judul Danantara Seperti Menu Lezat Yang Tersaji Di Meja Makan Dijaga Oleh Tikus Got Atau Kucing Garong.

Tonton juga Video: Rekam Jejak Burhanuddin Abdullah, Eks Bos BI yang Jadi Inisiator Danantara




(ara/ara)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork